Detail Cantuman Kembali
MUHAMMAD FITRAH - Personal Name

IDENTIFIKASI PENGGUNAAN KAYU GELAM (Melaleuca leucodendron) SEBAGAI MATERIAL PERANCAH BANGUNAN DI SAMARINDA

Kayu gelam merupakan salah satu bahan pendukung pada kontruksi yang sering ditemui sebagai perancah (steger) bangunan. Perancah adalah suatu struktur sementara yang digunakan untuk menyangga manusia dan material dalam konstruksi atau perbaikan gedung dan bangunan-bangunan besar lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengindentifikasi penggunaan kayu gelam sebagai perancah pada konstruksi bangunan gedung dan menganalisis lama pemakaian kayu gelam sebagai perancah bangunan di Kota Samarinda. Analisis data menggunakan metode deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan terdapat 13 lokasi konstruksi bangunan yang menggunakan kayu gelam sebagai material perancah dengan rataan panjang gelam yaitu 4,3 m dan rataan diameter yaitu 4,8 cm. Rata-rata diperlukan sekitar 2000 batang kayu gelam sebagai perancah untuk mendukung konstruksi bangunan dengan ukuran panjang 21,2 m dan lebar 18,6 m. Lama pemakaian kayu gelam sebagai perancah pada konstruksi bangunan rata-rata selama 33 hari. Kayu gelam yang sudah digunakan sebagian digunakan kembali jika kondisinya masih bagus. Kayu gelam yang sudah tidak dapat digunakan kembali, biasanaya dipakai oleh pembuat tempe sebagai kayu bakar. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa kayu gelam dapat dipakai berulang sebagai perancah dan dapat digunakan untuk keperluan lain seperti kayu bakar

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul IDENTIFIKASI PENGGUNAAN KAYU GELAM (Melaleuca leucodendron) SEBAGAI MATERIAL PERANCAH BANGUNAN DI SAMARINDA
Pengarang MUHAMMAD FITRAH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUH i 2023
Subyek Identifikasi
Gelam
konstruksi bangunan
Perancah
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan KEHUTANAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua