Detail Cantuman Kembali
Hajriah - Personal Name

Pengaruh Keseimbangan Kehidupan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Pada Generasi Milenial di Kalimantan Timur

Generasi milenial atau gen Y mengacu pada sekelompok orang yang lahir pada tahun 1980 hingga akhir 2000. Generasi milenial lebih condong untuk memiliki fleksibilitas dalam bekerja dengan memprioritaskan work life balance atau keseimbangan kehidupan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keseimbangan kehidupan kerja terhadap kepuasan kerja pada generasi milenial di Kalimantan Timur. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah metode
kuantitatif. Sampel pada penelitian ini adalah 105 generasi milenial yang bekerja di Kalimantan Timur dan dipilih dengan menggunakan sampel non random atau tidak acak dengan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah skala keseimbangan kehidupan kerja dan skala kepuasan kerja. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara keseimbangan kehidupan kerja terhadap kepuasan kerja dengan kontribusi pengaruh (R2) = 0.622. Hal ini berarti bahwa keseimbangan kehidupan kerja dapat berkontribusi memberikan pengaruhsebesar 62 persen terhadap peningkatan kepuasan kerja generasi milenial di Kalimantan Timur

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengaruh Keseimbangan Kehidupan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Pada Generasi Milenial di Kalimantan Timur
Pengarang Hajriah - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI HAJ p 2023
Subyek Kepuasan Kerja
Keseimbangan Kehidupan Kerja
KALIMANTAN TIMUR
Work Life balance
generasi milenial
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Psikologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua