Detail Cantuman Kembali
NUR RATIH - Personal Name

PERAN UNICEF (UNITED NATIONS CHILDREN’S FUND) DALAM MENANGANI ANAK-ANAK KORBAN GEMPA BUMI DI LOMBOK TAHUN 2018-2020

Bencana alam dapat merebut hak seseorang baik orang dewasa serta tidak terkecuali anak-anak. Bencana gempa bumi yang melanda di Lombok pada tahun 2018 telah memberikan dampak yang sangat berarti dan menyebabkan banyak anak kehilangan hak-haknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran yang dilakukan oleh organisasi internasional yaitu UNICEF (United Nations International Children’s Emergency Fund) dalam menangani anak-anak korban gempa bumi di Lombok tahun 2018-2020. Penelitian ini dikategorikan sebagai jenis penelitian deskriptif dengan teknik analisis data yang digunakan adalah metode kualitatif.
Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka (library research) teknik ini mengarahkan penulis pada perolehan data atau literatur yang relevan seperti buku-buku, karya tulis ilmiyah, surat kabar, internet dan berbagai publikasi lainnya yang merupakan data sekunder dari penelitian ini.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa UNICEF sebagai organisasi internasional telah melakukan perannya sebagai aktor independen, UNICEF meningkatkan kegiatan pemulihan di bidang pendidikan, kesehatan dan gizi, serta perlindungan anak dan kebutuhan WASH (water, sanitation and hygiene) di wilayah terdampak serta UNICEF Indonesia Dari tahun 2018 hingga 2020 telah memberikan bantuan tunai darurat sebagai bagian dari rencana aksi strategi nasionalnya, lewat pemberian bantuan langsung tunai multisektor, keluarga dengan anak-anak berusia 0–6 tahun yang paling rentan dapat memenuhi kebutuhan dasar yaitu ketahanan pangan, kesehatan, pendidikan, serta air, sanitasi, dan kebersihan dengan lebih baik.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PERAN UNICEF (UNITED NATIONS CHILDREN’S FUND) DALAM MENANGANI ANAK-ANAK KORBAN GEMPA BUMI DI LOMBOK TAHUN 2018-2020
Pengarang NUR RATIH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NUR p 2023
Subyek Hak Anak,Peran UNICEF
Bencna Gempa Di Lombok 2018
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Hubungan Internasional
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua