Detail Cantuman Kembali
MUSZALIFAH BALQIS - Personal Name

Upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor Dalam Menyelesaikan Konflik Perbatasan Desa Di Kabupaten Bulungan (Studi Kasus Konflik Antara Desa Jelarai Selor Dengan Desa Gunung Seriang)

Muszalifah Balqis, Program Studi Ilmu Pemerintahan, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman Samarinda, Studi Tentang Upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor Dalam Menyelesaikan Konflik Perbatasan Desa Di Kabupaten Bulungan (Studi Kasus Konflik Antara Desa
Jelarai Selor Dengan Desa Gunung Seriang), dibawah bimbingan Bapak Dr. Muhammad Hairul Saleh, S.Sos., MA. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dan mendeskripsikan tentang Upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor Dalam Menyelesaikan Konflik Perbatasan Desa Di Kabupaten Bulungan (Studi Kasus Konflik Antara Desa Jelarai Selor Dengan Desa Gunung Seriang). Penelitian ini menggunakan tiga indikator yaitu faktor penyebab konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang, bentuk konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang, serta upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor dalam menyelesaikan atau menangani konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang di Kabupaten Bulungan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perbedaan persepsi atau pandangan sebagai faktor penyebab konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dan Desa Gunung Seriang dapat menimbulkan konflik ini menjadi berlarut-larut sampai sekarang karena dari kedua belah desa sama-sama saling mempertahankan batas wilayah yang ingin di klaim berdasarkan versinya masing-masing. Adanya jaman IPK (Izin Pemanfaatan Kayu), ada perusahaan kayu KPP masuk karena status penguasaan hutan sehingga ini yang dijadikan dasar pihak kedua belah desa untuk mengklaim bahwa itu jadi batas desa. Ketidakseriusan Pemerintah Kabupaten untuk memberikan keputusan terkait solusi batas Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang menyebabkan konflik batas desa ini terjadi selama belasan tahun dan sampai sekarang belum ada kepastian yang jelas dari keduanya. Dalam hal ini, bentuk konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang di Kabupaten Bulungan yaitu konflik pengakuan wilayah. Upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor dalam menyelesaikan konflik perbatasan Desa Jelarai Selor dengan Desa Gunung Seriang sudah diupayakan melalui jalur koordinasi bersama Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa, negosiasi, persuasif, mediasi, fasilitasi, serta tidak memihak atau netral.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Upaya Pemerintah Kecamatan Tanjung Selor Dalam Menyelesaikan Konflik Perbatasan Desa Di Kabupaten Bulungan (Studi Kasus Konflik Antara Desa Jelarai Selor Dengan Desa Gunung Seriang)
Pengarang MUSZALIFAH BALQIS - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUS u 2023
Subyek Kabupaten Bulungan
Pemerintah Kecamatan,
Konflik,
Perbatasan Desa,
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan ILMU PEMERINTAHAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua