Detail Cantuman Kembali
Aulia Wanda Devania - Personal Name

Penambahan Bioimun Pada Pakan untuk Meningkatkan Imunitas Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) yang Dipelihara Di Bak Semen

Tujuan penelitian untuk mengetahui tingkat kelangsungan hidup, peningkatan imunitas udang vaname (L. vannamei) dan dosis terbaik BIOIMUN® yang ditambahkan dalam pakan berbahan dasar ekstrak Terung Asam (Solanum ferox) dan Lempuyang (Zingiber zerumbet). Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dengan 4 ulangan menggunakan kepadatan 20 ekor udang yang berukuran ± 10 g yang berasal dari UPTD Balai Benih Sentral Air Payau dan Laut Manggar, Kota Balikpapan. Wadah yang digunakan berupa bak semen berukuran 2 m x 2 m x 1 m dan diberi sekat waring berukuran 1 m x 1 m x 1 m. Dosis BIOIMUN® yang digunakan adalah 0 mL/kg (P0), 40 mL/kg (P1) dan 60 mL/kg (P2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kelangsungan hidup ketiga perlakuan mencapai 100% (P < 0,5), total sel hemosit tertinggi (P > 0,5) yaitu P2 (3,73 x107 sel/mL), sel granular tertinggi (P > 0,5) pada P1 (59,6%), semi granular tertinggi (P > 0,5) pada P2 (34,6%) dan hialin tertinggi (P < 0,5) pada P2 (26,6%). Kualitas air pada penelitian ini rata-rata suhu 27,6 °C, pH 7,50, DO 5,20 ppm, salinitas 16,4 ppt dan NH3 0,16 . Kesimpulan, pemberian Bioimun® 40 mL/kg pakan dan 60 mL/kg pakan tidak berbeda nyata pada tingkat kelangsungan hidup namun memberikan hasil berbeda nyata pada peningkatan total hemosit, diferensial hemosit (Granular dan Semi Granular) udang vaname. Dosis 60 mL/kg pakan memberikan peningkatan sel imunitas non spesifik terbaik pada udang vaname.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Penambahan Bioimun Pada Pakan untuk Meningkatkan Imunitas Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) yang Dipelihara Di Bak Semen
Pengarang Aulia Wanda Devania - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI AUL p 2023
Subyek Kelangsungan hidup
bioimun
Imunitas
Udang Vaname (Litopenaeus vannamei)
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
Jurusan Budidaya Perairan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua