Detail Cantuman Kembali
WIWIT NOFITASARI - Personal Name

ANALISIS HASIL BELAJAR IPA TERPADU SISWA KELAS VIII DENGAN MENGGUNAKAN PLATFORM GOOGLE CLASSROOM DI SMP NEGERI 11 SAMARINDA

Wiwit Nofitasari, 2023. Analisis hasil belajar IPA terpadu siswa kelas VIII dengan menggunakan Platform Google Classroom di SMP Negeri 11 Samarinda,
skripsi program studi Pendidikan Biologi. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mulawarman. Penelitian ini dibimbing oleh Bapak Dr. H. Akhmad,
M.Kes selaku dosen pembimbing I dan Ibu Prof. Dr. Makrina Tindangen, M.Pd
selaku dosen pembimbing II.
Sejak masa pandemi Covid-19 situasi belajar mengajar di tingkat SMP dilaksanakan secara daring (dalam jaringan). Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui hasil belajar IPA terpadu siswa kelas VIII dengan menggunakan Platform Google Classroom di SMP Negeri 11 Samarinda. Metode penelitian yaitu
penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Wawancara
dilakukan dengan 1 guru sebagai waka kurikulum, 4 guru IPA kelas VIII, dan 4 siswa kelas VIII di SMP Negeri 11 Samarinda. Teknik analisis data yang digunakan
dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat salah satu materi yang mempengaruhi hasil belajar siswa yaitu materi fisika. Hasil belajar kognitif diperoleh rata-rata 82,65 dengan tidak ada siswa memiliki nilai di bawah KKM. Sedangkan, pada hasil belajar psikomotorik diperoleh rata-rata 80,77. Penggunaan Platform Google Classroom berpengaruh terhadap hasil belajar kognitif dan psikomotorik yang terdiri dari faktor pendukung dan faktor penghambat. Faktor pendukung antara lain guru harus lebih aktif dari siswa dengan memberikan tugas untuk memotivasi belajar siswa. Faktor penghambat adanya siswa yang tidak aktif mengikuti pembelajaran.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS HASIL BELAJAR IPA TERPADU SISWA KELAS VIII DENGAN MENGGUNAKAN PLATFORM GOOGLE CLASSROOM DI SMP NEGERI 11 SAMARINDA
Pengarang WIWIT NOFITASARI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI WIW a 2023
Subyek Hasil Belajar
Analisis
Google Classroom
IPA Terpadu
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit
Jurusan PENDIDIKAN BIOLOGI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua