Detail Cantuman Kembali
APRILLIA DWI WAHYUNI - Personal Name

ANALISIS LOGIC ABILITIES MAHASISWA CALON GURU GEOGRAFI UNIVERSITAS MULAWARMAN BERDASARKAN JENIS KELAMIN DAN SUKU

Kemampuan berpikir logis merupakan kemampuan untuk menarik kesimpulan yang benar berdasarkan logika dan bisa dibuktikan kesimpulan tersebut sesuai pengetahuan atau ilmu yang sudah diketahui. Berpikir dengan nalar dibagi menjadi dua, yaitu berpikir induktif dan berpikir deduktif. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui logic abilities mahasiswa calon guru geografi Universitas Mulawarman berdasarkan jenis kelamin. (2) mengetahui logic abilities mahasiswa calon guru geografi Universitas Mulawarman berdasarkan suku. (3) mengetahui pengaruh jenis kelamin dan suku terhadap logic abilities mahasiswa calon guru geografi Universitas Mulawarman. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Sampel dalam penelitian ini sejumlah 173 mahasiswa. Adapun teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu menggunakan teknik Probability Sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan kuesioner, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan ialah anava faktorial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa logic abilities mahasiswa calon guru Universitas Mulawarman berdasarkan jenis kelamin tergolong transisi (setara anak SMP yang berusia 12-15 tahun), sedangkan logic abilities mahasiswa calon guru Universitas Mulawarman berdasarkan suku tergolong konkrit (setara dengan anak SD yang berusia 6-11 tahun. Pada hasil penelitian menunjukan bahwa 60% mahasiswa termasuk dalam tahap transisi, 18% tahap kongkrit dan 12% tahap formal. Berdasarkan hasil penelitian diatas, dapat disimpulkan bahwa jenis kelamin dan suku memiliki pengaruh terhadap kemampuan berfikir logika mahasiswa calon guru geografi Universitas Mulawarman.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS LOGIC ABILITIES MAHASISWA CALON GURU GEOGRAFI UNIVERSITAS MULAWARMAN BERDASARKAN JENIS KELAMIN DAN SUKU
Pengarang APRILLIA DWI WAHYUNI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI APR a 2023 (S1)
Subyek Jenis Kelamin
LOGIC ABILITIES
SUKU
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit
Jurusan PENDIDIKAN GEOGRAFI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua