Detail Cantuman Kembali
LUSIANA - Personal Name

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN PUBLIK TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT DI KANTOR KELURAHAN MALUHU KECAMATAN TENGGARONG

Lusiana “Pengaruh Kualitas Publik Pelayanan Terhadap Kepuasan Masyarakat di Kantor Kelurahan Maluhu Kecamatan Tenggarong” ini menggambarkan terkait dengan seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan publik yang diberikan oleh penyedia layanan yaitu oleh kelurahan Maluhu kepada penerima layanan publik yaitu oleh masyarakat setempat.
Jenis penelitian yang digunakan oleh penulis yaitu menggunakan teknik penelitian kuantitatif, dengan pendekatan assosiatif yaitu penelitian yang menghubungkan variabel x yang diwakili kualitas pelayanan public dengan variabel Y yang diwakili kepuasan masyarakat. Penulis mengumpulkan data dengan tiga teknik yaitu observasi, kuesioner dan dokumentasi. Selanjutnya data yang telah diperoleh untuk diolah serta dianalisis menggunakanaplikasi SPSS for windows 26 tahun 2022.
Adapun temuan dari perhitungan data yang diperoleh oleh penulis dengan hipotesis positif mengacu pada hasil elitian dengan hipotesis positif mengacu pada hasil Y= 8.167 + 0,809X dengan hasil besarnya nilai R (korelasi) atau tingkat hubungan antar variabel adalah sebesar 0,779 atau 77,9% yang berarti variabel kualitas pelayanan dengan kepuasan masyarakat mempunyai korelasi yang kuat sesuai dengan pedoman interpretasi koefisien sedang sisanya 22,1% dipengaruhi oleh faktor lain. Kemudian diperoleh hasil nilai Thitung untuk variabel kualitas pelayanan adalah sebesar 12,100 sedangkan Ttabel dengan taraf (a) = 0,05, N-K = 97-2 = 95 adalah sebesar 1,988. Berdasarkan kriteria pengujiannya Thitung>Ttabel , maka Ha diterima dan Ho ditolak dan tingkat signifikannya adalah 0,000

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH KUALITAS PELAYANAN PUBLIK TERHADAP KEPUASAN MASYARAKAT DI KANTOR KELURAHAN MALUHU KECAMATAN TENGGARONG
Pengarang LUSIANA - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI LUS p 2023
Subyek Kualitas pelayanan publik
Kepuasan Masayarakat
dan Kantor Kelurahan Maluhu Kecamatan Tenggarong
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Ilmu Pemerintahan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua