STRATEGI PEMASARAN ROTI MANIS DI KELURAHAN RAPAK DALAM KECAMATAN LOA JANAN ILIR (Studi Kasus pada Industri Rumah Tangga Khalif Bakery)
CHINDY MOULISA. Strategi Pemasaran Roti Manis di Kelurahan Rapak Dalam Kecamatan Loa Janan Ilir (Studi Kasus pada Industri Rumah Tangga Khalif Bakery). Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2023. (di bawah bimbingan Dina Lesmana)
Tingginya konsumsi makanan berbasis tepung terigu, khususnya roti, menciptakan peluang bisnis yang menguntungkan. Khalif Bakery, sebuah Industri Rumah Tangga yang memproduksi roti manis di Kelurahan Rapak Dalam, memiliki potensi untuk dikembangkan. Namun, tantangan dalam pemasaran, hasil produk yang tidak konsisten, tingkat persaingan yang tinggi, dan sebagai usaha yang masih berkembang, menghambat kemajuannya. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan mengidentifikasi faktor internal dan eksternal, serta menyusun strategi pemasaran yang tepat untuk meningkatkan daya saing dan ekspansi pasar Khalif Bakery.
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Desember 2022 hingga Februari 2023, di Khalif Bakery, Kelurahan Rapak Dalam, Kecamatan Loa Janan Ilir, Samarinda. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan Responden Internal berupa pemilik dan para pekerja di Khalif Bakery dan Responden Eksternal pengecer roti dan konsumen yang pernah mengkonsumsi produk roti manis dari Khalif Bakery. Data pada penelitian ini dianalisa menggunakan analisis SWOT.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa total skor IFAS diperoleh sebesar 3,11 lebih tinggi dari skor EFAS dengan total skor 2,84. Berdasarkan perhitungan yang menjadi kekuatan utama Khalif Bakery adalah produknya tanpa pengawet, pewarna dan pemanis buatan dengan skor 0,28. Hasil pemetaan pada diagram SWOT menunjukkan bahwa Khalif Bakery menempati posisi kuadran I dengan alternatif strategi yaitu strategi S-O.
Disimpulkan bahwa strategi utama yang disarankan adalah menciptakan citra atau branding produk sehat dan bergizi serta melakukan promosi dan membuka pemesanan roti melalui media online. Adapun strategi alternatif yang diusulkan yaitu pengembangan kualitas melalui inovasi rasa, diversifikasi bentuk, ukuran dan harga roti, mengembangkan hubungan dengan mitra bisnis, dan investasi sarana produksi.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | STRATEGI PEMASARAN ROTI MANIS DI KELURAHAN RAPAK DALAM KECAMATAN LOA JANAN ILIR (Studi Kasus pada Industri Rumah Tangga Khalif Bakery) |
---|---|
Pengarang | Chindy Moulisa - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI CHI s 2023 |
Subyek | Strategi Pemasaran , Analisis SWOT Roti Manis Bakery Industri Rumah Tangga (IRT) |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2023 |
Penerbit | Fakultas Pertanian |
Jurusan | Agribisnis |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY