Detail Cantuman Kembali
Frischa Adela Febriyanti - Personal Name

HUBUNGAN PERILAKU BULLYING DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS VII DI MTS NEGERI SAMARINDA TAHUN PEMBELAJARAN 2022/2023

Latar belakang penelitian ini yaitu adanya perilaku bullying yang dilakukan oleh siswa di MTs Negeri Samarinda tepatnya pada kelas VII, dan adanya siswa kelas VII di MTs Negeri Samarinda yang memiliki kepercayaan diri yang rendah. Sehingga perlu dilakukannya penelitian lebih lanjut dengan tujuan untuk mengetahui bagaimana perilaku bullying pada siswa, untuk mengetahui bagaimana kepercayaan diri siswa, dan untuk mengetahui hubungan antara perilaku bullying dengan kepercayaan diri siswa. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain Korelasi Product Moment dari Karl Pearson, serta penentuan sampel menggunakan teknik probability sampling. Jumlah sampel sebanyak 45 siswa dengan kategori sangat tinggi, tinggi, sedang dan rendah. Teknik pengumpul data menggunakan skala perilaku bullying dan skala kepercayaan diri. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan Uji korelasi Product Moment Pearson, terdapat hasil Sig (2-tailed) bernilai 0,001 lebih kecil dari 0,05 (0,001 < 0,05), maka Ha diterima dan Ho ditolak yang artinya terdapat hubungan perilaku bullying dengan kepercayaan diri. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara perilaku bullying dengan kepercayaan diri siswa kelas VII di MTs Negeri Samarinda Tahun Pembelajaran 2022/2023.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN PERILAKU BULLYING DENGAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS VII DI MTS NEGERI SAMARINDA TAHUN PEMBELAJARAN 2022/2023
Pengarang Frischa Adela Febriyanti - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FRI h 2023
Subyek kepercayaan diri
Perilaku Bullying
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Bimbingan dan Konseling
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua