Detail Cantuman Kembali

ANALISIS HASIL TANGKAPAN TRAWL PADA WAKTU PAGI, SIANG DAN SORE HARI DI PERAIRAN MUARA BADAK KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA

ABSTRAK
ARIS WANTORO MARTINUS C. P., Analisis Hasil Tangkapan Trawl pada
Waktu Pagi, Siang dan Sore Hari di Perairan Muara Badak Kabupaten Kutai
Kartanegara (dibimbing oleh Paulus Taru dan Iwan Suyatna).
Penelitian ini dilaksanakan mulai tanggal 09 Februari sampai dengan
tanggal 23 Februari 2007. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis dan
jumlah hasil tangkapan trawl, pada waktu pagi, siang dan sore hari di perairan
Muara Badak Kabupaten Kutai Kartanegara. Pengambilan sampel dilakukan
sebanyak 3 kali ulangan selama 1 bulan. Teknik sampling yang digunakan adalah
“ Trackline sampling “. Data dianalisis statistika menggunakan uji Chi-Kuadrat
(²).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil tangkapan pada pagi, siang dan
malam hari berbeda nyata baik jumlah maupun jenis. Pada sore hari hasil
tangkapan lebih banyak dibandingkan pada pagi dan siang hari. Umumnya jenis
Udang Putih ( Penaeus merguensis), Udang Loreng ( Penaeus semicullatus ) dan
Ikan Gulamah ( Otolithoides sp ) lebih banyak dari seluruh hasil tangkapan.
Jumlah tangkapan ikan pagi hari sebanyak 440 ekor dengan 11 jenis ikan, siang
hari 284 ekor dengan 11 jenis dan sore hari 333 ekor dengan 10 jenis. Jenis
tangkapan Crustacea dan Mollusca pagi hari sebanyak 4.323 ekor dengan 9 jenis,
siang hari 4.127 ekor dengan 8 jenis dan sore hari 5.163 eko dengan 9 jenis.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS HASIL TANGKAPAN TRAWL PADA WAKTU PAGI, SIANG DAN SORE HARI DI PERAIRAN MUARA BADAK KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
Pengarang Aris Wantoro Martinus C. P - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2007
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua