PENGARUH DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP KOPING BERFOKUS MASALAH PADA PENYINTAS COVID-19 DI KALIMANTAN TIMUR
Covid-19 yang ditemukan pertama kali di Wuhan China pada akhir 2019 menyebar di banyak negara termasuk di Indonesia sehingga memberikan efek negative ke berbagai bidang terutama kesehatan. Orang yang terinfeksi virus wajib menjalani isolasi secara mandiri atau di fasilitas kesehatan. Kondisi tersebut menyebabkan munculnya berbagai hambatan dan tekanan sehingga diperlukan adanya dukungan serta strategi koping yang tepat untuk membantu pasien menghadapi masa sulit saat menjalani isolasi hingga selesai dan menjadi penyintas, salah satunya adalah koping berfokus pada masalah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh dukungan sosial terhadap koping berfokus masalah pada dewasa awal yang menjadi penyintas Covid-19 di Kalimantan Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 110 responden yang dipilih menggunakan teknik nonprobability sampling dengan metode purposive sampling. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah dengan skala dukungan sosial mengacu pada teori Sarafino dan skala koping berfokus pada masalah mengacu pada teori Lazarus dan Folkman. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier sederhana. Hasil uji validitas dan reliabilitas pada skala koping berfokus pada masalah terdapat 27 aitem valid dan skala dinyatakan reliabel. Kemudian, pada skala dukungan sosial terdapat 36 aitem valid dan skala dinyatakan reliabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara dukungan sosial terhadap koping berfokus pada masalah dengan kontribusi pengaruh (R2) sebesar sebesar 83.2 persen.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | PENGARUH DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP KOPING BERFOKUS MASALAH PADA PENYINTAS COVID-19 DI KALIMANTAN TIMUR |
---|---|
Pengarang | MARISA HARLIN - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI MAR p 2023 |
Subyek | Dukungan Sosial berfokus pada masalah |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2023 |
Penerbit | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Jurusan | PSIKOLOGI |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY