Detail Cantuman Kembali
Helmi Adriani - Personal Name

PENGARUH PERAN GURU TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI DI SAMARINDA

Penelitian ini didasari adanya hasil belajar yang di ukur melalui kompetensi siswa dengan melihat hasil dari proses pembelajaran dalam bentuk nilai atau angka yang didapat siswa melalui ulangan atau ujian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh peran guru terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 84 guru di SMP Negeri 15 Samarinda, SMP Negeri 18 Samarinda dan SMP Negeri 43 Samarinda. Data didapatkan dengan penyebaran kuesioner. Teknik analisis data yang dipakai adalah uji asumsi klasik, analisis regresi sederhana, uji hipotesis dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran guru berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap hasil belajar dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 dan nilai thitung = 4,067 > ttabel 1,662 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil perhitungan uji koefisien determinasi (R2) diperoleh nilai R Square sebesar 0,282 artinya peran guru berpengaruh sebesar 28,2% terhadap hasil belajar. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi peran guru dalam proses pembelajaran maka semakin tinggi pula semangat siswa untuk tekun dalam belajar sehingga mencapai nilai yang memuaskan

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH PERAN GURU TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI DI SAMARINDA
Pengarang Helmi Adriani - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI HEL p 2023
Subyek Hasil Belajar
Peran Guru
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan pendidikan ekonomi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua