Detail Cantuman Kembali
HELDI - Personal Name

RANCANG BANGUN SISTEM PENYIRAM OTOMATIS SAYURAN SAWI HIJAU BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)

Penyiraman tanaman adalah salah satu pekerjaan yang monoton, rutin dan dilakukan secara konvensional yang biasanya memunculkan berbagai permasalahan. Salah satunya adalah tidak ada ukuran kuantitas air yang sama dalam tiap penyiraman yang akan mengakibatkan tanaman yang dirawat bisa mengalami kelebihan ataupun kekurangan air sehingga akhirnya mengalami pembusukan dan mati. Oleh karena itu pada penelitian ini di rancang bangun sistem penyiram pada sayuran sawi hijau otomatis berbasis Internet ofThings (IoT) yang dapat memantau keadaan suhu tanah, kelembapan tanah dan pH tanah secara real time. Penelitian ini menggunakan Arduino uno wifi R3 dan bahasa pemrograman arduino IDE sebagai pusat kendali sistem. Modul sensor (DS18B20, YL-69, pH tanah) digunakan untuk membaca kondisi dari suhu tanah, kelembapan tanah, dan pH tanah, LCD 16x2 digunakan untuk menampilkan kondisi dari suhu tanah, kelembapan tanah, dan pH tanah secara real time, buzzer sebagai tanda atau peringatan untuk kondisi pH tanah, dan modul sd card sebagai menyimpan data hasil pembacaan kondisi dari suhu tanah, kelembapan tanah, dan pH tanah. Berdasarkan hasil pengujian keseluruhan sistem, sistem penyiram otomatis pada sayuran sawi hijau dapat menyiram secara otomatis dan monitoring dengan kondisi parameter suhu tanah, kelembapan tanah dan pH tanah, menyimpan log data dan mengaktifkan buzzer secara berkala sesuai kondisi tanah yang terjadi. Sistem penyiram otomatis pada sayuran sawi hijau berbasis Internet of Things (IoT) yang dibangun dapat mengukur suhu tanah dengan rentang 24°C – 30,5°C, kelembapan tanah dengan rentang 72% - 100% dan pH tanah dengan rentang pH 1 - pH 8. Hasil uji kinerja dari sensor suhu tanah DS18B20, sensor kelembapan tanah YL-69 dan sensor pH tanah berdasarkan pengujian yang telah dilakukan dapat berfungsi dengan nilai error sebesar 2,32 % yang termasuk dalam kategori sangat baik, dan sensor pH tanah dengan nilai error sebesar 9,9 % yang termasuk dalam kategori sangat baik serta menampilkan keadaan suhu tanah, kelembapan tanah dan pH tanah menggunakan LCD 16x2 secara real time.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul RANCANG BANGUN SISTEM PENYIRAM OTOMATIS SAYURAN SAWI HIJAU BERBASIS INTERNET OF THINGS (IOT)
Pengarang HELDI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI HELDI r 2023
Subyek IoT
Automatic Sprinkler System
Sensor
DS18B20
YL-69
Soil pH
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Elektro
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua