Detail Cantuman Kembali

HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN, FASILITAS KESEHATAN, DAN KEPUASAN PASIEN TERHADAP LOYALITAS PASIEN RAWAT JALAN DI POLI UMUM PUSKESMAS LOA BAKUNG KOTA SAMARINDA TAHUN 2022

Puskesmas sebagai penyedia fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama untuk dapat memenuhi kebutuhan masyarakat setempat sehingga akan tercipta kepuasan serta loyalitas. Hasil observasi terdapat keluhan pada kualitas pelayanan dan fasilitas yang mengakibatkan ketidakpuasan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas pelayanan, fasilitas kesehatan dan kepuasan pasien dengan loyalitas pasien di poli umum puskesmas Loa Bakung Kecamatan Sungai Kunjang Kota Samarinda. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian cross-sectional. Jumlah sampel penelitian sebanyak 132 sampel dan pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengolahan data dianalisis menggunakan uji spearman. Hasil penelitian didapatkan bahwa koefisien korelasi kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien sebesar 0,703 dengan taraf signifikasi adalah 0,000. Koefisien korelasi fasilitas kesehatan dengan loyalitas pasien sebesar 0,658 dengan taraf signifikasi adalah 0,000 dan koefisien korelasi kepuasan pasien dengan loyalitas pasien sebesar 0,740 dengan taraf signifikasi 0,000. Kesimpulan dari penelitian adalah terdapat hubungan kuat antara kualitas pelayanan dengan loyalitas pasien, terdapat hubungan sedang antara fasilitas kesehatan dengan loyalitas pasien, serta terdapat hubungan kuat antara kepuasan pasien dengan loyalitas pasien di puskesmas Loa Bakung. Semakin baik kualitas pelayanan yang diberikan, semakin baik fasilitas yang ada, semakin puas pasien maka semakin tinggi loyalitas pasien.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN KUALITAS PELAYANAN, FASILITAS KESEHATAN, DAN KEPUASAN PASIEN TERHADAP LOYALITAS PASIEN RAWAT JALAN DI POLI UMUM PUSKESMAS LOA BAKUNG KOTA SAMARINDA TAHUN 2022
Pengarang Khalishah Az Zahra Kurniawan - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI KHA h 2023
Subyek Kualitas Pelayanan, Fasilitas, Kepuasan, Loyalitas
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua