Detail Cantuman Kembali

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PG TK FASTABIQUL KHAIRAT SAMARINDA

Model pembelajaran inquiry merupakan suatu rangkaian kegiatan pembelajaran yang melibatkan kemampuan anak didik secara maksimal dalam mencari, menyelidiki dan memecahkan sebuah masalah. Model inquiry merupakan model pembelajaran yang berupaya menanamkan dasar-dasar berfikir ilmiah pada diri anak, sehingga dalam proses pembelajaran ini anak lebih banyak belajar sendiri, mengembangkan kreativitas dalam memecahkan masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi guru dalam menerapkan model pembelajaran inquiry, serta faktor pendukung dan faktor penghambat implementasi model pembelajaran inquiry pada anak usia 5-6 tahun. Perolehan data dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif yang dihasilkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan di PG TK Fastabiqul Khairat Samarinda, sumber data diperoleh dari kepala sekolah, guru dan peserta didik di kelompok B. Hasil penelitian ini mengungkapkan 3 temuan yaitu: 1) Strategi guru dalam menerapkan model ini yaitu malalui pendekatan yang berpusat pada guru dan pendekatan yang berpusat pada anak, teknik yang digunakan adalah diskusi, membuat invitasi, provokasi dan eksplorasi, metode yang digunakan adalah demonstrasi, video learning, bermain peran dan eksperimen, sedangkan taktik yang digunakan adalah tepuk-tepuk, mengatur posisi duduk, ice breaking, bernyanyi, membuat kelompok dan membuat kuis atau games, 2) Faktor pendukung dalam menerapkan model pembelajaran inquiry adalah penggunaan media audio-visual, invitasi, mengelompokkan anak, dan peningkatan mutu guru, 3) Faktor penghambat dalam menerapkan model pembelajaran inquiry adalah kurangnya material, kurangnya kemampuan bahasa anak, dan kurangnya kemampuan guru untuk menginkuiri.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI PG TK FASTABIQUL KHAIRAT SAMARINDA
Pengarang Fatimah Nur Hayati Muslimah - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FAT i 2023
Subyek Anak Usia 5-6 Tahun
Strategi Guru
Model Inquiry
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua