Detail Cantuman Kembali
Abd. Rahman - Personal Name

PENGARUH PENGETAHUAN REGULASI KEBAHASAAN DAN SIKAP BAHASA PIMPINAN LEMBAGA PEMERINTAH DI KOTA SAMARINDA TERHADAP PENGGUNAAN BAHASA DI RUANG PUBLIK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan regulasi kebahasaan dan sikap bahasa pimpinan lembaga pemerintah terhadap penggunaan bahasa di ruang publik. Variabel penelitian ini menggunakan dua variabel bebas, yaitu pengetahuan regulasi kebahasaan dan sikap bahasa, sedangkan variabel terikatnya adalah penggunaan bahasa di ruang publik. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah penelitian ex-post facto, yaitu meneliti hubungan sebab-akibat yang tidak dimanipulasi atau tidak diberi perlakuan oleh peneliti. Sampel yang menjadi objek penelitian berjumlah 22 lembaga pemerintah di Kota Samarinda yang terdiri atas instansi pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Kota Samarinda, dan sekolah negeri tingkat pertama dan menengah. Penentuan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Penggunaan bahasa di ruang publik, khususnya di kota-kota besar Indonesia, cenderung tidak taat pada regulasi kebahasaan. Hal itu tampak pada dominasi penggunaan bahasa asing atas bahasa Indonesia. Berdasarkan fakta tersebut, perlu dilakukan penelitian tentang penggunaan bahasa di ruang publik untuk mengetahui apakah hal tersebut terjadi juga di ruang publik lembaga pemerintah di Kota Samarinda. Data penelitian didapatkan dari kuesioner pengetahuan regulasi kebahasaan dan sikap bahasa, serta penilaian penggunaan bahasa di ruang publik lembaga pemerintah di Kota Samarinda. Metode statistik dalam penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda dengan pengujian hipotesis uji statistik f. Hasil penelitian ini menunjukkan pengetahuan regulasi kebahasaan dan sikap bahasa pimpinan lembaga berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap penggunaan bahasa di ruang publik lembaga.
Kata kunci: regulasi kebahasaan, sikap bahasa, penggunaan bahasa, ruang publik

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH PENGETAHUAN REGULASI KEBAHASAAN DAN SIKAP BAHASA PIMPINAN LEMBAGA PEMERINTAH DI KOTA SAMARINDA TERHADAP PENGGUNAAN BAHASA DI RUANG PUBLIK
Pengarang Abd. Rahman - Personal Name
No. Panggil TESIS ABD p 2023
Subyek regulasi kebahasaan, sikap bahasa
penggunaan bahasa, ruang publik
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan MAGISTER PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua