Detail Cantuman Kembali
Cintia Mela Widiyawati - Personal Name

Kontribusi Daya Tarik Wisata Ladaya Terhadap Kesejahteraan Sosial Ekonomi Masyarakat (Studi pada Karyawan & Pedagang Usaha Pariwisata Ladaya di Kecamatan Tenggarong)

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jumlah kontribusi sosial ekonomi yang ada akibat adanya kegiatan pariwisata pada wisata Ladaya dan untuk mengetahui peningkatan kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat (karyawan &pedagang) akibat adanya kegiatan pariwisata pada wisata Ladaya. Teori yang digunakan berlandaskan dari (Waluya 2013) mengenai dampak positif adanya pariwisata terhadap sosial ekonomi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi, serta menggunakan teknik analisis data dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah jumlah kontribusi sosial ekonomi karyawan & pedagang di wisata Ladaya meningkat sebanyak 66-100% untuk karyawan dan 65-230% unt uk pedagang, namun hal ini belum dapat memenuhi kesejahteraan sosial ekonomi karyawan & pedagang di wisata Ladaya, karena penghasilan dan keuntungan yang didapatkan masih dibawah rata-rata income perkapita Indonesia yaitu Rp. 71 juta tahun 2022. Untuk bisa lebih berkontribusi terhadap kesejahteraan sosial ekonomi masyarakat pihak Ladaya sebaiknya lebih melakukan peningkatan pada wahana atau lahan yang kosong untuk dimanfaatkan seperti membuat wahana bebek di danau, Ladaya sebaiknya melakukan kerjasama dengan brand-brand yang bergerak pada bidang wisata di Tenggarong dan kerjasama dengan masyarakat sekitar Ladaya, pihak Ladaya sebaiknya lebih mengembangkan fasilitas seperti membangun rumah makan khas Kutai Kartanegara.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Kontribusi Daya Tarik Wisata Ladaya Terhadap Kesejahteraan Sosial Ekonomi Masyarakat (Studi pada Karyawan & Pedagang Usaha Pariwisata Ladaya di Kecamatan Tenggarong)
Pengarang Cintia Mela Widiyawati - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI CIN K 2023
Subyek Kontribusi
Daya Tarik Wisata
Kesejahteraah Sosial Ekonomi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Administrasi Bisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua