Detail Cantuman Kembali
ABDUL HAMID - Personal Name

Pengembangan Model Supervisi Akademik Kepala Sekolah Berbasis Evaluasi Diri Guru Dalam Peningkatan Kinerja Guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan (1) model pelaksanaan supervisi akademik kepala sekolah SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara, (2) pengembangan model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru dalam peningkatan kinerja guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara, (3) kelayakan model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru dalam peningkatan kinerja guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara. (4) efektivitas model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru dalam peningkatan kinerja guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan dengan metode Research and Development (R&D), pengumpulan data melalui observasi, studi dokumen, wawancara dan angket. Analisis data wawancara menggunakan Miles and Huberman sedangkan analisis data angket menggunakan skala Likert (skala 5) dan konversi penafsirannya. Hasil observasi dan penelitian awal ditemukan bahwa pelaksanaan supervisi kepala sekolah SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara saat ini belum berjalan efektif, selanjutnya dilakukan pengembangan model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru, dari aspek kelayakan hasil angket respon ahli diperoleh nilai rata-rata 4,13 pada skala 5 yang berarti model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru dinyatakan layak diimplementasikan, selanjutnya dari aspek efektivitas berdasarkan hasil angket respon guru dan kepala sekolah diperoleh nilai rata-rata sebesar 4,19 pada skala 5 yang berarti bahwa model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru dinyatakan efektif dalam implementasinya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model supervisi akademik kepala sekolah berbasis evaluasi diri guru efektif digunakan sebagai model pelaksanaan supervisi akademik dalam rangka peningkatan kinerja guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengembangan Model Supervisi Akademik Kepala Sekolah Berbasis Evaluasi Diri Guru Dalam Peningkatan Kinerja Guru SMK Negeri 1 Penajam Paser Utara
Pengarang ABDUL HAMID - Personal Name
No. Panggil DISERTASI ABD p 2022
Subyek Pengembangan, Model Supervisi,
Evaluasi Diri, Kinerja Guru
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PROGRAM DOKTOR MANAJEMEN PENDIDIKAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua