Detail Cantuman Kembali
Meylinia Putri Utami - Personal Name

Laju Peresapan Air Pada Lahan Revegetasi PT Jembayan Muarabara Kabupaten Kutai Kartanegara

Lahan merupakan sumber daya alam yang mutlak diperlukan oleh manusia dan makhluk hidup lainnya. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan, keberlanjutan pemanfaatan serta sumber daya lahan perlu diperhatikan mengingat jumlah yang terbatas. Kegiatan penambangan batubara menghasilkan lahan-lahan pasca tambang, kegiatan yang memerlukan tindakan perbaikan berupa reklamasi dan revegetasi. Infiltrasi dan permeabilitas merupakan hal yang penting dalam proses hidrologi, jika tidak di kontrol dengan baik kondisi tanah yang ada, maka
resiko bencana ketika hujan dengan intensitas tinggi sulit dicegah. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui laju infiltrasi dan mengetahui nilai permeabilitas pada 3 (tiga) lahan revegetasi dan hutan sekunder muda di PT Jembayan Muarabara. Waktu penelitian ini berlangsung selama 6 bulan efektif yaitu dimulai dari Agustus 2022 hingga Februari 2023. Kegiatan pengukuran laju infiltrasi menggunakan alat double ring infiltrometer, sedangkan sampel permeabilitas diambil menggunakan ring sampel lalu diuji menggunakan alat permeameter di Laboratorium Ilmu Tanah Umum UPT Laboratorium Sumberdaya Hayati Kalimantan (LSHK/PUSREHUT). Hasil penelitian menunjukkan laju infiltrasi tertinggi yaitu pada hutan sekunder muda sebesar 389 cm/jam, lahan revegetasi 2012 sebesar 187,2 cm/jam, lahan revegetasi 2014 sebesar 147,6 cm/jam dan lahan revegetasi 2018 sebesar 18 cm/jam, angka ini menunjukkan bahwa keempat lahan tersebut memiliki laju infiltrasi yang termasuk kedalam kelas sangat cepat, cepat, cepat dan agak lambat. Berdasarkan hasil analisis laboratorium, nilai permeabilitas tanah pada lahan revegetasi 2014 sebesar 4,73 cm/jam, pada hutan sekunder muda sebesar 3,74 cm/jam, lahan revegetasi 2012 sebesar 3,51 cm/jam dan pada lahan revegetasi 2018 memiliki nilai permeabilitas sebesar 3,36 cm/jam, empat lahan tersebut termasuk dalam kelas agak lambat. Laju infiltrasi dan permeabilitas ini dipengaruhi oleh adanya sifat fisik tanah dan pengaruh vegetasi pada lokasi penelitian. Hasil penelitian ini nantinya dapat digunakan oleh PT Jembayan Muarabara sebagai acuan untuk melakukan penanaman jenis pohon yang berumur panjang dan bervariasi dan melakukan pengontrolan terhadap kondisi tanah guna menjaga keberadaan vegetasi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Laju Peresapan Air Pada Lahan Revegetasi PT Jembayan Muarabara Kabupaten Kutai Kartanegara
Pengarang Meylinia Putri Utami - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MEY l 2023
Subyek Permeabilitas
sifat fisik tanah
Infiltrasi,
Lahan Revegetasi,
PT Jembayan Muarabara
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Kehutanan
Jurusan Kehutanan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua