Detail Cantuman Kembali
Siti Masitha - Personal Name

Hubungan Anemia dan Induksi Persalinan dengan Kejadian Atonia Uteri di RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda

Perdarahan pasca persalinan menjadi salah satu penyebab utama kematian ibu di seluruh dunia dan 70-75% dari kasus perdarahan pasca persalinan disebabkan oleh atonia uteri. Anemia merupakan salah satu faktor risiko atonia uteri yang terjadi sebelum persalinan dan induksi persalinan merupakan salah satu faktor risiko saat persalinan. Penelitian yang dilakukan ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara anemia dan induksi persalinan dengan kejadian atonia uteri di RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda. Desain penelitian yang digunakan adalah casecontrol study. Data yang digunakan dalam penelitian ini berasal dari rekam medik ibu bersalin yang dirawat inap di RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda tahun 2018-2022. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode total sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini terdiri dari 43 ibu bersalin yang mengalami atonia uteri (sampel kasus) dan 43 ibu bersalin yang tidak mengalami atonia uteri (sampel kontrol). Hasil uji analisis hubungan anemia dengan kejadian atonia uteri didapatkan nilai p-value sebesar 0,000002 dan hasil uji analisis hubungan induksi persalinan dengan kejadian atonia uteri didapatkan nilai p-value sebesar 0,268. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan antara anemia dengan atonia uteri dan tidak terdapat hubungan antara induksi persalinan dengan atonia uteri.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Hubungan Anemia dan Induksi Persalinan dengan Kejadian Atonia Uteri di RSUD Abdoel Wahab Sjahranie Samarinda
Pengarang Siti Masitha - Personal Name
No. Panggil SKRIPSi SIT h 2023
Subyek anemia
Induksi Persalinan
perdarahan pascasalin
Atonia uteri
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Kedokteran
Jurusan Kedokteran
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua