Detail Cantuman Kembali
SHELIA WULANDARI - Personal Name

HUBUNGAN CITRA TUBUH DAN ASUPAN ZAT GIZI MIKRO (FE, VITAMIN C DAN ASAM FOLAT) TERHADAP KEJADIAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI KOTA SAMARINDA

Di Indonesia ditemukan prevalensi anemia sebesar 32% remaja putri merupakan salah satu kelompok rentan mengalami anemia. Seiring perkembangan fisik remaja putri memiliki persepsi atas tubuhnya dan berisiko mengalami perubahan pola makan yang akan menyebabkan kekurangan asupan zat gizi terutama zat gizi mikro. Hal ini dikarenakan pengaruh lingkungan dan minimnya informasi terkait hal tersebut. Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan antara citra tubuh dan asupan zat gizi mikro (Fe, Vitamin C da asam folat) dengan kejadian anemia pada remaja putri. Jenis penelitian ini dilakukan dengan metode survei analitik dengan desain cross sectional. Besar sampel penelitian adalah 123 remaja putri di Kota Samarinda yang memenuhi syarat. Pengumpulan data menggunakan Multidimensional Body Self Relation Questionnaire - Appearance Scale(MBSRQ-AS) untuk mengukur variabel citra tubuh dan pengambilan darah kapiler di ujung jari menggunakan hemoglobinometer untuk mengukur kadar hemoglobin pada variabel kejadian anemia. Teknik analisis data menggunakan uji T Tidak Berpasangan dan uji Mann Whitney. Hasil analisis menunjukkan tidak terdapat hubungan antara citra tubuh dengan kejadian anemia dengan p= (0.852) hasil analisis selanjutnya tidak terdapat hubungan antara Fe dengan hasil p= (0.973) dan vitamin C dengan hasil p= (0.178) terhadap kejadian anemia, pada hasil analisis asam folat dengan kejadian anemia didapatkan hasil yang berhubungan dengan p = (0.000) Remaja putri rentan akan pengaruh lingkungan dan minimnya informasi untuk itu perlu adanya penyuluhan tentang anemia dan pengetahuan mengenai persepsi citra tubuh sebagai upaya peningkatan konsumsi makanan bergizi terutama sumber zat besi, vitamin C dan asam folat agar dapat memenuhi konsumsi gizi harian mencegah terjadinya anemia. Kata kunci: anemia, asam folat, remaja putri, vitamin C, zat besi

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul HUBUNGAN CITRA TUBUH DAN ASUPAN ZAT GIZI MIKRO (FE, VITAMIN C DAN ASAM FOLAT) TERHADAP KEJADIAN ANEMIA PADA REMAJA PUTRI DI KOTA SAMARINDA
Pengarang SHELIA WULANDARI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI SHE h 2023
Subyek Remaja Putri,
Anemia,
asam folat,
vitamin C,
zat besi,
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Kesehatan Masyarakat
Jurusan KESEHATAN MASYARAKAT
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua