Detail Cantuman Kembali
AYLA NURSARI - Personal Name

KARAKTERISTIK SAMPAH MAKROPLASTIK DI PANTAI WISATA LAMARU KOTA BALIKPAPAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Sampah laut merupakan salah satu masalah lingkungan di wilayah pesisir dan laut Indonesia, khususnya makroplastik. Salah satu kawasan pesisir yang memiliki permasalahan makroplastik adalah wisata pantai yang dapat berdampak buruk bagi ekosistem pesisir, biota, dan menurunkan kualitas lingkungan pesisir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi jenis dan komposisi, menghitung berat total, dan mengetahui perbedaan densitas makroplastik pada dua periode yang berbeda. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret dan Agustus 2022 di pantai wisata Lamaru, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Garis transek dan pengambilan sampel di lokasi penelitian ditentukan dengan mengikuti pedoman dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Pengambilan sampel dilakukan pada daerah transek dengan panjang 100 meter sejajar garis pantai dan mengikuti lebar punggung pantai. Semua data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan software Microsoft Office Excel dan SPSS. Ditemukan jenis dan komposisi makroplastik di Pantai Wisata Lamaru sebanyak 12 jenis seperti tutup botol, sendok, kemasan makanan dan minuman, kantong plastik, mainan anak, puntung rokok, baskom plastik, tas jaring, terpal, tali, rafia, dan bahan plastik lainnya dengan total 142 item. Berat total sampah makroplastik pada periode I sebesar 5,6792 gr/m2 dan pada periode II sebesar 4,1874 gr/m2 . Tidak terdapat pengaruh yang signifikan (p>0,05) antar periode yang berbeda terhadap jumlah, berat dan kepadatan makroplastik di Pantai Wisata Lamaru Kota Balikpapan. Sumber makroplastik yang dominan di Pantai Lamaru berasal dari aktivitas manusia di darat.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul KARAKTERISTIK SAMPAH MAKROPLASTIK DI PANTAI WISATA LAMARU KOTA BALIKPAPAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Pengarang AYLA NURSARI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI AYL k 2023
Subyek pariwisata
BALIKPAPAN
Makroplastik
Ekosistem
Aktivitas Manusia
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit
Jurusan ILMU KELAUTAN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua