Detail Cantuman Kembali
Mia Anggraeni - Personal Name

Kolaborasi UPT Pasar Muara Wahau dengan Bank Kaltimtara KCP Kongbeng dalam Pengelolaan Retribusi Pelayanan Pasar Untuk Meningkatkan (PAD) Kabupaten Kutai Timur

Mia Anggraeni, Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Mulawarman. Kolaborasi UPT Pasar Muara Wahau dengan Bank Kaltimtara KCP Kongbeng Dalam Pengelolaan Retribusi Pelayanan Pasar Untuk Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kutai Timur. Dibawah bimbingan Bapak Daryono, M.Si., Ph.D.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses kolaborasi antara UPT Pasar Muara Wahau dengan Bank Kaltimtara KCP Kongbeng dalam pengelolaan retribusi pelayanan pasar dan berbagai faktor penghambat dan pendukung kolaborasi.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif berfokus pada proses kolaborasi yang dilakukan UPT Pasar Muara Wahu dengan Bank Kaltimtara KCP Kongbeng. Teori yang digunakan adalah teori Collaborative Governance dari Ansell dan Gash yaitu pada proses kolaborasi. Teknik Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasilpenelitian dari proses kolaborasi terdapat 5 komponen yaitu dialog tatap muka, membangun kepercayaan, komitmen pada proses, pemahaman bersama dan dampak sementara. Dapat dilihat bahwa belum semua indikator berjalan secara optimal. Dialog tatap muka dan pemahaman bersama yang belum optimal. Untuk komitmen pada proses, membangun kepercayaan, dan dampak sementara sudah berjalan cukup baik. Faktor pendukung yaitu tanggung jawab juru pungut retribusi pelayanan pasar dan bendahara dalam penyetoran ke Bank Kaltimtara, tarif retribusi pelayanan pasar sesuai dengan peraturan, menindaklanjuti masalah dikawasan Pasar. Faktor penghambat yaitu terdapat pedagang yang tidak mengetahui adanya kerjasama terutama pedagang baru, tumpang tindih kepemilikan lapak dan kios dan sistem dalam penyetoran retribusi pelayanan pasar pada Bank.
Kata Kunci: Kolaborasi, Retribusi Pelayanan Pasar dan Pendapatan Asli Daerah

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Kolaborasi UPT Pasar Muara Wahau dengan Bank Kaltimtara KCP Kongbeng dalam Pengelolaan Retribusi Pelayanan Pasar Untuk Meningkatkan (PAD) Kabupaten Kutai Timur
Pengarang Mia Anggraeni - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MIA k 2023
Subyek Kolaborasi, Retribusi Pelayanan Pasar, PAD
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2023
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Administrasi Publik
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua