Detail Cantuman Kembali
Rehana Emilia Maulida - Personal Name

Strategi Guru Memanfaatkan Pojok Baca dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Kelas II di SD Negeri 021 Sungai Kunjang Samarinda Tahun Pembelajaran 2022/2023

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh beberapa siswa kelas II yang masih memiliki kesulitan dalam membaca, menulis, dan mengidentifikasi tanda baca. Hal ini disebabkan berbagai faktor salah satunya, selama pembelajaran di kelas I masih dalam masa pandemi sehingga anak-anak tidak mampu menumbuhkan minat bacanya di sekolah secara optimal. Salah satu cara menumbuhkan minat baca siswa adalah pojok baca. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan pojok baca dalam menumbuhkan minat baca siswa dan minat baca siswa setelah pemanfaatan pojok baca. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian dilaksakan di SD Negeri 021 Sungai Kunjang Samarinda pada semester ganjil tahun ajaran 2022/2023. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah, guru kelas, dan siswa kelas II SD Negeri 021 Sungai Kunjang. Objek penelitian ini adalah pojok baca di kelas II. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Instrumen penelitian menggunakan lembar wawancara, lembar observasi, dan lembar dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian ditemukan bahwa dalam mengelola pojok baca sekolah melakukan perencanaan dengan rapat bersama orang tua dan menyiapkan prasarana yang dibutuhkan, pengorganisasian dilakukan dengan membagi tugas antara guru, orang tua, dan siswa, dan pelaksanaan dilakukan dengan membuat pojok baca. Pemanfaatan dilakukan dengan guru membaca nyaring, siswa membaca berkelompok, mendiskusikan bacaan, siswa membaca nyaring, menyediakan waktu membaca, dan memberikan hadiah.Dampak pojok baca dalam menumbuhkan minat baca siswa nampak dari aspek kesenangan, perhatian terhadap membaca, kesadaran akan manfaat membaca dan frekuensi membaca. Kesimpulan berdasarkan hasil penelitian yang dijabarkan adalah: (1) Guru dalam mengelola menjalankan asas manajemen meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan. (2) Guru dalam memanfaatkan pojok baca dengan cara guru membaca nyaring, siswa membaca berkelompok, mendiskusikan bacaan, siswa membaca nyaring, menyediakan waktu membaca, dan memberikan hadiah. (3) Dampak pojok baca pada minat baca siswa kelas II SD Negeri 021 Sungai Kunjang ialah memberikan kontribusi dalam meningkatkan minat baca siswa. Selain memberikan dampak bagi minat baca, pojok baca juga menumbuhkan rasa tanggung jawab siswa dalam menjaga kebersihan siswa dan rasa percaya diri & berani untuk membaca di depan umum. Pengelolaan dan pemanfaatan pojok baca yang baik dapat berdampak baik bagi minat baca siswa.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Strategi Guru Memanfaatkan Pojok Baca dalam Menumbuhkan Minat Baca Siswa Kelas II di SD Negeri 021 Sungai Kunjang Samarinda Tahun Pembelajaran 2022/2023
Pengarang Rehana Emilia Maulida - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI REH s 2022
Subyek Upaya Guru, Memanfaatan Pojok Baca, Minat Baca
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua