Detail Cantuman Kembali
TOMY HERLIANSYAH - Personal Name

Faktor-faktor yang menentukan pengambilan Keputusan Petani berusaha tani durian di Desa Rapak Lambur Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara

Salah satu komoditi pertanian di sektor hortikultura yang dapat mengambil peranan dalam pembangunan ekonomi adalah durian. Buah durian tidak lagi asing bagi masyarakat Indonesia maupun internasional. Petani di Desa Rapak Lambur memiliki banyak pilihan untuk berusahatani selain komoditi durian, namun melihat bahwa sekalipun secara luas lahan didominasi oleh komoditi lain, petani di Desa Rapak Lambur tetap memilih untuk berusahatani durian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang menentukan keputusan petani berusahatani durian di Desa Rapak Lambur, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara Sensus Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 58 sampel. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan alat bantu skala likert untuk menganalisis data. Penelitian ini dilaksanakan bulan Mei sampai Juli 2022 di Desa Rapak Lambur, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara. Hasil penelitian ini adalah Peran modal, pendapatan, frekuensi penyuluh dan kemudahan inovasi berada pada kategori “sangat Menentukan” sebagai faktor yang dapat mempengaruhi keputusan petani dalam berusahatani durian di Desa Rapak Lambur. Faktor modal memiliki indeks tertinggi yakni 100%.Peran Luas lahan dan pengalaman berusahatani berada pada kategori “Menentukan” sebagai faktor yang dapat mempengaruhi keputusan petani dalam berusahatani durian di Desa Rapak Lambur.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Faktor-faktor yang menentukan pengambilan Keputusan Petani berusaha tani durian di Desa Rapak Lambur Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara
Pengarang TOMY HERLIANSYAH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI TOM f 2022
Subyek Peran, Produksi, Pengambilan Keputusan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua