Detail Cantuman Kembali
Nur'aini Tristania Delpi - Personal Name

Hubungan Konsep Diri dengan Kejenuhan Belajar Selama Pembelajaran Daring pada Siswa SMA Negeri di Samarinda

Sistem pembelajaran daring memunculkan kejenuhan belajar yang tinggi pada siswa karena metode belajar yang monoton hanya terpaku pada layar gadget. Rasa jenuh tersebut dapat diatasi jika siswa memiliki konsep diri yang kurang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empirik ada atau tidaknya hubungan konsep diri dengan kejenuhan belajar selama masa pembelajaran daring pada siswa SMA Negeri di Samarinda yang dirancang menggunakan uji korelasional. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 160 siswa yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala kejenuhan belajar dengan jumlah 27 aitem dan skala konsep diri dengan jumlah 25 aitem. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi Pearson Product Moment. Bahwa hasil penelitian terdapat hubungan yang negatif dan signifikan antara konsep diri dengan kejenuhan belajar selama pembelajaran daring. Artinya semakin tinggi konsep diri, maka semakin rendah kejenuhan belajar pada siswa SMA Negeri di Kota Samarinda.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Hubungan Konsep Diri dengan Kejenuhan Belajar Selama Pembelajaran Daring pada Siswa SMA Negeri di Samarinda
Pengarang Nur'aini Tristania Delpi - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NUR h 2022
Subyek Kata kunci: konsentrasi belajar, kejenuhan belajar
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Psikologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua