Detail Cantuman Kembali
Lutviatul Muzhahadah - Personal Name

RANCANGAN DAN EVALUASI FORMULA TABLET BERBAHAN AKTIF EKSTRAK HERBA SURUHAN (Peperomia pellucida L. Kunth) BERBASIS GREEN SOLVENT

Suruhan (Peperomia pellucida L. Kunth) telah banyak digunakan untuk pengobatan tradisional serta memiliki sifat farmakologis yang banyak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sifat fisik granul dan sediaan tablet berbahan aktif ekstrak herba suruhan. Ekstraksi dilakukan dengan metode Microwave-assisted Extraction (MAE) menggunakan pelarut Natural Deep Eutectic Solvent (NADES) yaitu asam sitrat-glukosa dimana perbandingan simplisia dan pelarut yaitu 1:5 g/mL. Tablet dibuat dengan menggunakan metode granulasi basah dengan 3 formula menggunakan ekstrak herba suruhan 5%, 10% dan 15%. Sifat fisik granul
ekstrak herba suruhan memenuhi persyaratan parameter sebagai granul yang baik, yaitu parameter kelembaban 1-5%, laju alir 4-10 g/s, sudut istirahat < 20 , dan kompresibilitas < 20%. Sifat fisik tablet terbaik dari ketiga formula yaitu formula 3 karena memiliki keseragaman bobot dan ukuran yang baik yaitu dengan bobot rata-rata 700 mg, ketebalan 6,24 mm, diameter 12,23 mm, kekerasan tablet yang paling besar dengan nilai rata-rata 6,951 kg dengan persentase kerapuhan tablet terkecil yaitu 0,11%, waktu hancur sebesar 6,35 menit dan pH tablet yang masih dapat diterima.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul RANCANGAN DAN EVALUASI FORMULA TABLET BERBAHAN AKTIF EKSTRAK HERBA SURUHAN (Peperomia pellucida L. Kunth) BERBASIS GREEN SOLVENT
Pengarang Lutviatul Muzhahadah - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI LUT r 2022
Subyek Suruhan (Peperomia pellucida L. Kunth),
Green Solvent, Microwave Assisted Extraction (MAE)
Granulasi Basah, Tablet
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Farmasi
Jurusan Farmasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua