Detail Cantuman Kembali
Yuliana Mira Baantasik - Personal Name

Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Minat Melanjutkan Studi Ke Perguruan Tinggi Pada Siswa Kelas XII Tahun Ajaran 2022/2023 SMA Negeri 5 Samarinda

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel yang digunakan sebanyak 87 siswa kelas XII IPA 4,5 dan 6 di SMA Negeri 5 Samarinda. Data didapatkan dengan penyebaran kuesioner. Teknik analisis data yang dipakai adalah uji asumsi klasik, analisis regresi sederhana, uji hipotesis dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi belajar berpengaruh secara parsial dan signifikan terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi dengan nilai signifikan 0,000 < 0,05 dan nilai thitung = 5,942 > ttabel = 1,662 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil perhitungan uji koefisien determinasi (R2) diperoleh nilai R Square sebesar 0,293 artinya motivasi belajar berpengaruh sebesar 29,3% terhadap minat melanjutkan studi ke perguruan tinggi. Sedangkan sisanya 70,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hasil temuan penelitian dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi motivasi belajar siswa maka akan semakin tinggi pula minat siswa untuk melanjutkan studi ke perguruan tinggi.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengaruh Motivasi Belajar Terhadap Minat Melanjutkan Studi Ke Perguruan Tinggi Pada Siswa Kelas XII Tahun Ajaran 2022/2023 SMA Negeri 5 Samarinda
Pengarang Yuliana Mira Baantasik - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI YUL p 2022
Subyek Motivasi belajar, minat melanjutkan studi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Ekonomi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua