Detail Cantuman Kembali
M Dandy Al Fansya - Personal Name

Kajian Teknis Desain dan Manajemen Penimbunan Batubara Di Rom Stockpile PT. Bara Mega Quantum Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu

Stockpile merupakan tempat penimbunan sementara dari batubara sebelum dijual ke konsumen. Stockpile harus diatur dengan baik agar kualitas dari batubara tetap terjaga, sehingga ketika sampai ke konsumen masih dengan kualitas yang diinginkan. Rencananya, pada bulan November batubara yang akan masuk pada ROMstockpile PT. Bara Mega Quantum akan mengalami perubahan, baik secara kualitas maupun kuantitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui debit saluran irigasi pada ROM Stockpile, daya tampung settling pond, dan daya tampung timbunan batubara pada ROM Stockpile,untuk menghadapi rencana kenaikan produksi batubara.
PT. Bara Mega Quantum memiliki ROM Stockpile yang terletak di sebelah barat daya dari lokasi penambangan, tepatnya terletak pada area pengolahan batubara di Pulau Baai Terminal Coal PT. Pelindo Bengkulu, Kecamatan Kampung Melayu, Kota Bengkulu, Provinsi Bengkulu. Dimana jarak antara pit dengan ROM Stockpile yaitu kurang lebih 67 km. Area pengolahan tersebut terdiri dari ROM Stockpile, Hopper, dan Jetty Loading.

Berdasarkan perhitungan dari data curah hujan, total debit air yang masuk pada area ROM Stockpile yaitu sebesar 4.393,67 m3/hari. Untuk menampung banyaknya air tersebut, dimensi settling pond yang cukup sangatlah diperlukan agar tidak terjadi luapan pada area tersebut. Berdasarkan pengolahan data yang dilakukan, maka dimensi kolam pengendapan lumpur yang tersedia adalah 5.960 m3.

Untuk tinggi timbunan batubara diambil berdasarkan spesifikasi dari alat Whell Loader dengan type Komatsu 350 Dengan spesifikasi tinggi tumpah material mampu mencapai tinggi 2,9 meter. Berikut gambar dimensi Whell Loader dengan type Komatsu 350 digunakan dalam aktivitas ROM Stockpile oleh PT BMQ. Sesuai dengan desain yang telah dibuat dan data yang telah diolah untuk daya tampung timbunan batubara pada ROM Stockpileadalah 8.324,76 MT ROM 1.9629,44 MTROM 2.8324,76 MTROM 3 serta total volume keseluruhan yang di dapatkan adalah 20.214,58 m3 dan Tonase 26.278,95 MT.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Kajian Teknis Desain dan Manajemen Penimbunan Batubara Di Rom Stockpile PT. Bara Mega Quantum Kota Bengkulu Provinsi Bengkulu
Pengarang M Dandy Al Fansya - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MDA k 2022
Subyek Manajemen Stockpile, Saluran Irigasi,Settling Pond
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Pertambangan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua