Detail Cantuman Kembali
NUR HALIZAH - Personal Name

Pengaruh Media Pembelajaran Berbasis Prezi Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas XI IPS Pada Mata Pelajaran Geografi Di SMA Negeri 15 Samarinda

Peran pendidik sangat penting dalam meningkatkan minat belajar peserta didik salah satunya dengan cara mengajar yang menyenangkan, memberikan motivasi yang menumbuhkan semangat, dan ketertarikan saat menggunakan media pembelajaran berbasis prezi. Minat sangat penting dalam kegiatan belajar mengajar, salah satu fungsi minat antara lain penunjang keberhasilan belajar peserta didik dan salah satu syarat agar peserta didik dapat berhasil belajar adalah dengan minat belajar yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran berbasis prezi terhadap minat belajar peserta didik di SMA Negeri 15 Samarinda. Jenis penelitian yang digunakan merupakan penelitian kuantitaif serta jumlah populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI IPS SMA Negeri 15 Samarinda yang berjumlah 71 peserta didik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan alat SPSS versi. 20.0 dengan menggunakan teknik product moment dan teknik regresi linier sederhana dengan langkah uji normalitas, uji linieritas dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara media pembelajaran berbasis prezi terhadap minat belajar peserta didik, dan dilakukan tahap pengujian mendapatkan hasil dengan tingkat pengaruh sebesar 72,2% dengan tingkat hubungan yaitu (kuat) dimana telah didapatkan respon dari peserta didik mayoritas peserta didik lebih bersemangat dan lebih tertarik jika proses pembelajaran dilakukan menggunakan media pembelajaran berbasisi prezi, serta 27,8% dari minat belajar peserta didik dipengaruhi oleh faktor internal seperti tidak memperhatikan pendidik saat menjelaskan materi karena mengantuk.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Pengaruh Media Pembelajaran Berbasis Prezi Terhadap Minat Belajar Siswa Kelas XI IPS Pada Mata Pelajaran Geografi Di SMA Negeri 15 Samarinda
Pengarang NUR HALIZAH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NUR p 2022
Subyek Pengaruh, Media Prezi, Geografi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Geografi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua