Detail Cantuman Kembali
NIKE - Personal Name

Marginalisasi Perempuan Dalam Pemberitaan Daring Tribunnews.com: Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough

Nike.2022. Marginalisasi Perempuan dalam Pemberitaan Daring Tribunnews.com: Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough. Skripsi. Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Mulawarman.
Pembimbing I : Irma Surayya Hanum, M.Pd. ; Pembimbing II : Purwanti, M.Hum.

Kata kunci : analisis wacana kritis Norman Fairclough , marginalisasi perempuan, pemberitaan daring, Tribunnews.com

Melalui pemberitaan daring Tribunnews.com terdapat penulisan berita tentang marginalisasi perempuan yang menempatkan perempuan pada posisi dipinggirkan dan dipojokan. Permasalahan dalam penelitian ini menitikkberatkan bagaimana bentuk teks wacana yang dimarginalkan, dan bagaimana praktik diskursif oleh media dan praktik sosial yang menggambarkan adanya aktivitas sosial marginalisasi perempuan pada berita daring Tribunnews.com melalui analisis wacana kritis Norman Fairclough.
Selanjutnya melalui jenis penelitian kepustakaan dengan pendekatan deskriptif kualitatif, data dipilih berupa isi berita, dan sumber data unggahan berita dimulai pada bulan Februari hingga Maret tahun 2022. Teknik pengumpulan data menggunakan metode simak dan sadap. Teknik analisis data menggunakan metode analisis padan referensial dengan teknik dasar daya pilah.
Hasil penelitian sebagai berikut; (1) dimensi teks terdapat beberapa praktik pemakaian bahasa sebagai strategi wacana yang dimarginalkan ditandai dengan penggunaan teks dihaluskan maknanya (eufemisme), misalnya kata rudapaksa dianggap sebagai kata yang halus dengan bahasa kasarnya (disfemisme) memperkosa, penghalusan makna kata tersebut bisa dianggap menggangu, karena memperkosa merupakan sebuah realitas yang memalukan, yang tadinya teks yang dianggap buruk dihaluskan maknanya, akibatnya khalayak tidak dapat mengerti dan melihat kenyataan yang sebenarnya. (2) Dimensi praktik diskursif memperlihatkan bahwa wartawan sebagai perantara untuk memberikan informasi tentang peristiwa yang diterbitkan. Wartawan adalah bagian dari suatu tim yang memiliki tujuan menyikapi kebenaran untuk menciptakan berita yang baik kepada khalayak. (3) Analisis praktik sosial didasarkan pada asumsi bahwa konteks yang ada di luar media memengaruhi bagaimana wacana yang muncul dalam media, dimensi ini berhubungan dengan konteks situasional, institusional, dan sosial. Posisi media bersifat netral, media tidak memihak kepada korban atau pelaku, media membutuhkan sebuah ukuran untuk mencapai target kebutuhan ekonomi media yang ingin dicapai. Produksi berita ditentukan oleh banyaknya konsumen yang membutuhkan bacaan sesuai dengan genre yang diminati. Akhirnya, Tribunnews.com sebagai media berita daring cenderung memihak budaya patriarki dalam memosisikan perempuan sebagai korban marginal.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Marginalisasi Perempuan Dalam Pemberitaan Daring Tribunnews.com: Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough
Pengarang NIKE - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NIK m 2022
Subyek Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Ilmu Budaya
Jurusan Sastra Indonesia
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua