Detail Cantuman Kembali
KEZIA ARUM SARY - Personal Name

ANTESEDEN DAN KONSEKUENSI ADOPSI MEDIA SOSIAL DALAM ORGANISASI NIRLABA BERBASIS KOMUNITAS PADA KELOMPOK SADAR WISATA (POKDARWIS) KALIMANTAN TIMUR

Pentingnya adopsi pemasaran media sosial pada organisasi nirlaba semakin meningkat termasuk di sektor pariwisata karena terkait hubungan masyarakat dan penyebaran informasi sebagai alat yang signifikan untuk meningkatkan aktivitas pemasaran dan melakukan hubungan jangka panjang dengan konsumen. Penelitian ini berusaha untuk mengeksplorasi secara empiris faktor-faktor penentu yang mempengaruhi sebuah keputusan organisasi nirlaba untuk mengadopsi media sosial dengan mengikuti pendekatan teoretis yang mengintegrasikan Technology Organization - Environment Framework / TOE), Teori Penerimaan Teknologi (Technology Acceptance Model /TAM), dan pengembangan dari Teori Pemasaran Jasa (Service Marketing Theory), Teori Difusi Inovasi (Innovation Diffusion Theory/IDT), dan ciri-ciri kepribadian (Personality Traits). Menggunakan data survei dari 105 Kelompok Sadar Wisata yang beroperasi di Kalimantan Timur, dan dengan menerapkan persamaan structural pemodelan (SEM). Hasil menunjukkan variabel Agents Personalty Traits, Adopter Characteristic, Enviromental Influences berpengaruh positif signifikan terhadap Social Media Adoption dalam aktivitas pemasaran, serta hubungan Social Media Adoption terhadap Relational Benefits adalah positif signifikan, sedangkan pengaruh Perceived Barriers terhadap Social Media Adoption berpengaruh negatif tidak signifikan, sehingga Penelitian ini memberikan temuan dengan indikasikan bahwa peningkatan dari Perceived Barriers akan menurunkan Social Media Adoption dan tidak selalu ada perubahan dari Social Media Adoption. Serta ditemukan adanya peran mediasi Social Media Adoption antara Agent Personality Traits dan Relational Benefits pada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kalimantan Timur.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANTESEDEN DAN KONSEKUENSI ADOPSI MEDIA SOSIAL DALAM ORGANISASI NIRLABA BERBASIS KOMUNITAS PADA KELOMPOK SADAR WISATA (POKDARWIS) KALIMANTAN TIMUR
Pengarang KEZIA ARUM SARY - Personal Name
No. Panggil DISERTASI KEZ a 2022
Subyek Adopsi Media Sosial, Aktivitas Pemasaran, Kelompok
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan DOKTOR ILMU MANAJEMEN
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua