Detail Cantuman Kembali
Lova Daniel S - Personal Name

LEKSIKON UMPASA MARHATA SINAMOT PADA UPACARA ADAT PERNIKAHAN BATAK TOBA: KAJIAN ANTROPOLINGUISTIK

Leksikon dalam Umpasa Marhata Sinamot pada upacara adat pernikahan Batak Toba menunjukkan adanya maksud dan tujuan atas harapan dan kebaikan dalam bait-bait kalimatnya. Penelitian ini menunjukkan pemahaman terhadap maksud dan tujuan sebuah pernikahan bagi masyarakat Batak Toba, serta bernilai bagi pelestarian budaya masyarakat Batak khususnya dan untuk Indonesia pada umumnya. Rumusan masalah penelitian ini yaitu bagaimana bentuk dan fungsi leksikon umpasa, bagaimana makna umpasa dan bagaimana nilai budaya dalam umpasa marhata sinamot. Tujuan penelitian yaitu mendeskripsikan bentuk dan fungsi leksikon, makna umpasa, dan nilai budaya yang terkandung dalam umpasa marhata sinamot pada upacara adat pernikahan Batak Toba melalui kajian Antropolinguistik. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian lapangan, melalui pendekatan deskriptif kualitatif. Data penelitian berupa tuturan yang bersumber pada penutur leksikon umpasa, yakni Raja Parhata. Pengumpulan data dilakukan dengan metode simak bebas libat cakap serta rekam dan catat. Analisis data yang digunakan dalam penelitian menggunakan metode hermeneutik untuk memberikan penafsiran terhadap umpasa dengan langkah-langkah analisis melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan simpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam umpasa marhata sinamot pada upacara adat pernikahan Batak Toba, terdapat 19 bentuk leksikon umpasa kiasan dan keluarga yang berbentuk kata dasar dan kata reduplikasi dwilingga yang termasuk pada kategori nomina atau kata benda. Terdapat tiga makna umpasa, yaitu makna pengharapan, makna penyamaan, dan makna nasihat. Makna pengharapan futuratif sering digunakan karena bentuk penggunaan kata sai ‘semoga’ yang selalu diselipkan pada bait umpasa marhata sinamot pada upacara pernikahan adat Batak Toba yang bertujuan mendoakan agar mendapat masa depan yang baik. Nilai budaya yang terkandung di dalam umpasa terdapat nilai kedamaian dan nilai kesejahteraan dalam hubungan manusia dengan alam, manusia dengan manusia, dan manusia dengan Tuhan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul LEKSIKON UMPASA MARHATA SINAMOT PADA UPACARA ADAT PERNIKAHAN BATAK TOBA: KAJIAN ANTROPOLINGUISTIK
Pengarang Lova Daniel S - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI LOV p 2022
Subyek Antropolinguistik, Umpasa - t
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Ilmu Budaya
Jurusan Sastra Indonesia
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua