Pengaruh Kombinasi Ekstrak Daun Kirinyuh (Cromolaena odorata. L) dan Daun Mimba (Azadircahta indica. A Juss) Terhadap Intensitas Serangan Serangga Hama Pada Tanaman Kangkung Darat (Ipomea reptans Poir)
Norfasira, 2022. Pengaruh kombinasi ekstrak daun kirinyuh (Cromolaena odorata L.) dan daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss) terhadap intensitas serangan hama pada tanaman kangkung darat (Ipomea reptans Poir) di bawah bimbingan Ibu Dr. Sonja V.T Lumowa selaku pembimbing I dan Ibu Sri Purwati selaku pembimbing II.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi ekstrak daun kirinyuh (Cromolaena odorata L.) dan daun mimba (Azadirachta indica A. Juss) terhadap intensitas serangan hama pada tanaman kangkung darat (Ipomea reptans Poir). Dengan memiliki senyawa metabolit sekunder, yaitu yaitu alkaloid, tanin, steroid, flavonoid, senyawa azadirachtin, salanin, meliantriol dan nimbidin yang terdapat dalam daun mimba yang bersifat insektisida alami. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kecamatan Muara Badak. Provinsi Kalimantan Timur.Jenis penelitian ini merupakan eksperimen yang menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) yang tediri dari 5 perlakuan, T0 (kontrol), T1 (10%), T2 (25%) T3 (40%) dan T4 (55%) dengan 5 ulangan. Kemudian dianalisis dengan menggunakan Anova 1 arah.
Berdasarkan hasil perhitungan 11 HST, dimana Fhitung (71.15) > Ftabel (4.77). Pada 18 HST, Fhitung (44.61) > Ftabel (4.77) dan pada 28 HST, dimana Fhitung (57.68) > Ftabel (4.77). Sehingga konsentrasi yang paling efektif dalam menekan serangan serangga hama adalah konsetrasi T0 (55%). Berdasarkan analisis data terdapat pengaruh sangat nyata pada pemberian kombinasi ektrak daun kirinyuh (Cromolaena odorata L.) dan daun Mimba (Azadirachta indica A. Juss) terhadap intensitas serangan hama pada tanaman kangkung darat (Ipomea reptans Poir).
Ketersediaan
Detail Information
Judul | Pengaruh Kombinasi Ekstrak Daun Kirinyuh (Cromolaena odorata. L) dan Daun Mimba (Azadircahta indica. A Juss) Terhadap Intensitas Serangan Serangga Hama Pada Tanaman Kangkung Darat (Ipomea reptans Poir) |
---|---|
Pengarang | Norfasira - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI NOR p 2022 |
Subyek | daun kirinyuh daun mimba kangkung darat |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2022 |
Penerbit | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan |
Jurusan | Pendidikan Biologi |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY