Detail Cantuman Kembali
Noor Muhammad Ramadhan - Personal Name

APLIKASI PUPUK MAGGOT TERHADAP SIFAT KIMIA TANAH, PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN UJI SAWI HIBRIDA (Brassica juncea L)

NOOR MUHAMMAD RAMADHAN. Aplikasi Pupuk Maggot Terhadap Sifat Kimia Tanah, Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Uji Sawi Hibrida (Brassica juncea L). Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, 2022. (dibawah bimbingan Roro Kesumanigwati dan Surya Darma). Metode pengomposan dengan memanfaatkan organisme makro saat ini sedang banyak dikembangkan dengan memanfaatkan organisme makro seperti maggot atau larva Lalat tentara hitam dalam bahasa lain sering juga disebut sebagai Black Soldier Fly (BSF) dengan nama latin Hermetia illucens. Kemampuan BSF mampu memakan sampah organik membuatnya banyak digunakan sebagai salah satu agen dekomposer. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektifitas pupuk yang dihasilkan oleh maggot dalam pertumbuhan tanaman sawi hibrida dengan melihat pengaruh pupuk maggot terhadap sifat kimia tanah seperti pH, C-organik, Nitrogen, Fosfor, dan Kalium serta melihat hasil tanaman sawi hibrida seperti tinggi tanaman, jumlah daun, dan berat tanaman. Metode dalam penelitian ini akan membandingkan dosis pupuk organik yang tepat dengan menggunakan beberapa macam dosis seperti 37 gram, 75 gram, 113 gram, dan 150 gram. Rancangan Percobaan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 (Lima) perlakuan dan 5 (Lima) ulangan. Pupuk maggot memberikan hasil yang berpengaruh terhadap beberapa sifat kimia tanah seperti pH tanah. Pada perlakuan P1 (kontrol) sebesar 4,35 dengan status sangat masam dan perlakuan P5 dengan dosis 150 gram stasusnya menjadi agak masam dengan nilai 5,94, C-Organik pada perlakuan P1 (kontrol) 0,69 % dengan status sangat rendah dan pada perlakuan P3 dengan dosis 75 gram statusnya menjadi rendah dengan nilai 1,61 %, fosfor (P) tersedia pada perlakuan P1 (kontrol) 45,60 ppm dengan status sangat tinggi dan pada perlakuan P5 dengan dosis 150 gram statusnya menjadi sangat tinggi dengan nilai 502,40 ppm, kalium (K) tersedia pada perlakuan P1 (kontrol) 152,18 ppm dengan status rendah dan pada perlakuan P4 dengan dosis 113 gram statusnya menjadi sangat tinggi dengan nilai 450,90 ppm. Sedangkan nitrogen (N) menjadi penururnan kadar N dari perlakuan P1 (kontrol) 0,17 % dengan status rendah dan pada perlakuan P4 dengan dosis 113 gram dan P5 dengan dosis 150 gram statusnya berubah menjadi sangat rendah dengan nilai 0,02 %. Pemberian pupuk maggot berpengaruh terhadap tinggi, jumlah daun, dan berat tanaman sawi hibrida. Pengaruh yang sangat signifikan di tunjukan pada perlakuan P3 dengan dosis pupuk 75 gram/polybag. Kata Kunci: Pupuk Organik, Maggot (BSF), Sifat Kimia Tanah, Sawi Hibrida

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul APLIKASI PUPUK MAGGOT TERHADAP SIFAT KIMIA TANAH, PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN UJI SAWI HIBRIDA (Brassica juncea L)
Pengarang Noor Muhammad Ramadhan - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NOO a 2022
Subyek Pupuk Organik, Maggot (BSF)
Sifat Kimia Tanah, Sawi Hibrida
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agroekoteknologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua