Detail Cantuman Kembali
Izza Zakia - Personal Name

ANALISIS KESALAHAN EJAAN BAHASA INDONESIA DALAM PENULISAN SURAT RESMI KANTOR DINAS KEHUTANAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR TAHUN 2018/2019

Dalam penerapan penulisan surat resmi pada kantor-kantor dinas terkadang masih ditemukan berbagai macam kesalahan penulisan ejaan bahasaIndonesia berupa kesalahan penulisan huruf, tanda baca dan penulisan kata yang tidak sesuai dengan kaidah penulisan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan- kesalahan penulisan ejaan bahasa Indonesia pada surat resmi yang dikeluarkan oleh Sub Bagian Umum Kantor Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif deskriptif dengan cara mengumpulkan, menyusun serta menyajikan data. Teknik yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah observasi, dokumentasi, teknik simak dan teknik catat. Penulis melakukan analisis atau mengetahui kesalahan ejaan dengan cara menyimak surat satu per satu, kemudian mencatat dan menghitung kesalahan-kesalahan ejaan secara keseluruhan. Berdasarkan hasil penelitian yang penulis teliti pada surat dinas, masih terdapat kesalahan ejaan bahasa Indonesia yang berfokus pada kesalahan : 1) penulisan penggunaan huruf, 2) penulisan tanda baca dan 3) penulisan kata. Dari uraian tersebut, penulis menyimpulkan bahwa pada penulisan ejaan bahasa Indonesia dalam surat resmi di Sub Bagian Umum Kantor Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur masih terdapat beberapa kesalahan dalam penulisannya terbukti dari hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KESALAHAN EJAAN BAHASA INDONESIA DALAM PENULISAN SURAT RESMI KANTOR DINAS KEHUTANAN PROVINSI KALIMANTAN TIMUR TAHUN 2018/2019
Pengarang Izza Zakia - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI IZZ a 2022
Subyek Analisis, Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUE
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua