Detail Cantuman Kembali
MULYATI - Personal Name

Analisis Penggunaan Benih Varietas Cigeulis dan Infari Pada Usahatani Padi (Oryza sativa L) di Kampung Jambuk Makmur Kecamatan Bongan Kabupaten Kutai Barat

Usahatani di Kampung Jambuk Makmur terdiri dari 17 kelompok tani yang membudidayakan tanaman padi. Tanaman padi yang ditanam terdiri dari dua varietas yaitu, variteas Cigeulis dan Infari. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis rata-rata penggunaan masing-masing benih yang digunakan, mengetahui proporsi biaya benih serta mengetahui penggunaan benih yang optimal dalam usahatani.
Penelitian ini dilaksanakan di Kampung Jambuk Makmur Kecamatan Bongan Kabupaten Kutai Barat pada bulan Januari hingga Maret tahun 2022. Pengambilan sampel menggunakan metode Disproportionate Stratified Random Sampling dengan jumlah sampel 20 petani padi varietas Cigeulis dan 20 petani varietas Infari. Analisis data dilakukan dengan menggunakan rumus rata-rata, biaya usahatani dan proporsi serta tingkat optimal penggunaan input (benih).
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa rata-rata penggunaan benih varietas Cigeulis dan Infari sebanyak 35,54 Kg mt-1 ha-1 dan 39 Kg mt-1 ha1. Rata-rata biaya benih varietas Cigeulis yang dikeluarkan Rp.841.875,00 mt-1 ha-1 dan ratarata biaya usahatani Rp.16.665.361,57 mt-1 ha-1 diperoleh persentase biaya benih terhadap biaya usahatani sebesar 5,05%. Rata-rata biaya benih varietas Infari Rp.484.750,00 mt-1 ha-1 dan rata-rata biaya usahatani Rp.17.466.305,95 mt-1 ha-1 diperoleh persentase biaya benih terhadap biaya usahatani sebesar 2,78%. Penggunaan benih yang optimal sebanyak 65,59 Kg mt-1 ha-1 dan 40,79 Kg mt-1 ha-1. Artinya penggunaan benih varietas Cigeulis dan Infari secara keseluruhan belum optimal oleh karena itu petani diperlukan menambah penggunaan input (benih) hingga mendapatkan hasil yang optimal.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Penggunaan Benih Varietas Cigeulis dan Infari Pada Usahatani Padi (Oryza sativa L) di Kampung Jambuk Makmur Kecamatan Bongan Kabupaten Kutai Barat
Pengarang MULYATI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUL a 2022
Subyek Optimal, Proporsi , Usahatani Padi, Varietas Benih
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua