Detail Cantuman Kembali
FRIGIA ADRIAN - Personal Name

ANALISIS KEBUTUHAN LAHAN DAN KARAKTERISTIK PARKIR KENDARAAN RODA DUA DAN RODA EMPAT DI RS. DIRGAHAYU SAMARINDA KALIMANTAN TIMUR

Area parkir yang memadai merupakan bagian dari fasilitas yang di sediakan oleh pihak Rumah Sakit Dirgahayu dalam memberikan kenyamanan terhadap pengguna Rumah Sakit Dirgahayu. Meningkatnya kebutuhan pelayanan kesehatan mengakibatkan meningkatnya kebutuhan parkir di Rumah Sakit. Metode yang digunakan ialah metode survey, penelitian ini mengambil data perhitungan kendaraan yang masuk dan keluar serta mengamati perilaku parkir kendaraan yang bergerak di areal Rumah Sakit. Pengambilan data dilakukan selama 14 jam berturut-turut selama jangka waktu satu Minggu. Data yang di analisis 1.Data primer yang di ambil di lapangan, yaitu data kendaraan yang masuk dan keluar, durasi parkir, dokumentasi di lapangan. 2. Data sekunder, antara lain Layout Rumah Sakit, luas bangunan RS, informasi tarif parkir RS, data tempat tidur. Penelitian ini menggunakan pedoman Teknis Penyelenggaraan Fasilitas Parkir oleh Departeman Perhubungan Direktur Jederal Perhubungan Darat Berdasarkan hasil analisis karakteristik parkir yang telah dilakukan, diperoleh nilai akumulasi tertinggi kendaraan roda dua sebesar 875 unit kendaraan (>856 SRP) sedangkan nilai akumulasi tertinggi kendaran roda empat sebesar 207 unit kendaraan (>130). Sedangkan untuk persentase penggunaan ruang parkir di Rumah Sakit Dirgahayu, terdapat kekurangan ruang parkir yang tersedia. Hal ini ditunjukan dengan nilai hasil analisis indeks parkir tertinggi kendaraan roda dua, yaitu sebesar 102,21% (>100%) dan kendaraan roda empat sebesar 159,23% (>100).Sehingga dibutuhkan optimalisasi penataan ruang parkir dan penambahan lahan parkir roda empat di Rumah Sakit Dirgahayu.Sistem pentarifan parkir yang diterapkan di Rumah Sakit Dirgahayu adalah system pentarifan progresif, diperoleh nilai pentarifan parkir tertinggi kendaraan roda dua sebesar Rp.11,512,000 sedangkan nilai pentarifan parkir tertinggi kendaraan roda empat sebesar Rp. 4,995,000

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul ANALISIS KEBUTUHAN LAHAN DAN KARAKTERISTIK PARKIR KENDARAAN RODA DUA DAN RODA EMPAT DI RS. DIRGAHAYU SAMARINDA KALIMANTAN TIMUR
Pengarang FRIGIA ADRIAN - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI FRI a 2022
Subyek Analisis parkir, karakteristik parkir
kebutuhan ruang parkir
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Sipil
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua