Detail Cantuman Kembali

Perbedaan Kemampuan Berpikir Spasial Antara Peserta Didik Kelas X IPS dengan Kelas X IPA Lintas Minat Geografi Pada SMA Negeri di Kota Balikpapan

Kemampuan berpikir spasial merupakan aspek kognitif dan didefinisikan sebagai pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan berpikir untuk menggunakan konsep ruang, alat representasi, dan prosespenalaran untuk menyusun masalah, menemukan jawaban, dan mengungkapkan solusi untuk suatu masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) kemampuan berpikir spasial peserta didik kelas X IPS SMA Negeri di Kota Balikpapan, (2) kemampuan berpikir spasial peserta didik kelas X IPA lintas minat Geografi SMA Negeri di Kota Balikpapan, (3) perbedaan kemampuan berpikir spasial antara peserta didik kelas X IPS dengan kelas X IPA SMA Negeri di Kota Balikpapan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik cluster random sampling dengan jumlah sampel 238 peserta didik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa tes kemampuan berpikir spasial materi Atmosfer diklasifikasikan menurut 8 indikator berpikir spasial oleh Association of American Geographers, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan uji validitas reliabilitas, kategori hasil tes dan uji-t Sampel Bebas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berpikir spasial peserta didik kelas X peminatan IPS SMA Negeri di Kota Balikpapan terkategori rendah dengan skor 59.90. Kemampuan berpikir spasial peserta didik kelas X peminatan IPA lintas minat Geografi SMA Negeri di Kota Balikpapan terkategori rendah dengan skor 56.41. Berdasarkan hasil Uji-T Sampel Bebas pada aplikasi SPSS didapatkan nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,210 hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kemampuan berpikir spasial yang signifikan antara peserta didik kelas X IPS dengan peserta didik kelas X IPA lintas minat geografi SMA Negeri di Kota Balikpapan. Dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir spasial seseorang tidak dipengaruhi oleh kelas peminatan di sekolah tetapi merupakan aspek kognitif bawaan manusia yang dapat dikembangkan dan ditingkatkan melalui proses pembelajaran dan pengalaman.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Perbedaan Kemampuan Berpikir Spasial Antara Peserta Didik Kelas X IPS dengan Kelas X IPA Lintas Minat Geografi Pada SMA Negeri di Kota Balikpapan
Pengarang NOVIANTO EKA PUTRA ADZANI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NOV p 2022
Subyek Kemampuan Berpikir Spasial
Indikator Berpikir Spasial
Kota Balikpapan
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan Pendidikan Geografi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua