Detail Cantuman Kembali
Habibah Ilmi - Personal Name

Analisis Pendapatan Usahatani Terintegrasi Antara Ternak Sapi Potong Dan kangkung (ipomoea aquatica) di Kelurahan Mugirejo Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda (Studi Kasus: Kelompok Tani Makmur)

Sistem integrasi ternak sapi potong- kangkung sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan produksi sapi potong yang merupakan penyumbang daging terbesar terhadap produksi daging sehingga usaha ternak ini berpotensi untuk dikembangkan sebagai usaha yang menguntungkan dan meningkatkan pendapatan peternak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis besarnya biaya produksi, penerimaan, dan pendapatan yang diterima oleh petani dengan sistem integrasi antara usaha ternak sapi potong dan sayur kangkung pada Kelompok Tani Makmur Kelurahan Mugirejo Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April hingga Juni 2021. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja yaitu Kelompok Tani Makmur Kelurahan Mugirejo, Kecamatan Sungai Pinang, Kota Samarinda. Metode yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah metode sampling jenuh atau sensus dimana semua populasi menjadi sampel yaitu 24 responden. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis biaya, penerimaan dan pendapatan. Analisis penelitian menunjukkan bahwa jumlah biaya produksi usaha integrasi ternak sapi-sayur kangkung adalah sebesar Rp 248,307,775/siklusˉ¹ mtˉ¹. Penerimaan dari usaha ini adalah sebesar Rp. 869,847,000/siklusˉ¹ mtˉ¹ yang terdiri dari penerimaan ternak sapi potong sebesar Rp. 859,560,000/siklusˉ¹ dan sayur kangkung sebesar Rp. 10,287,000/kg mtˉ¹. Pendapatan bersih dari integrasi ternak sapi-sayuran kangkung sebesar Rp.183,300,240/siklusˉ¹ mtˉ¹. Hasil penelitian menunjukkan pada skala pemeliharaan rata-rata 10 ekor ternak sapi dan luas tanaman kangkung 0,25

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Analisis Pendapatan Usahatani Terintegrasi Antara Ternak Sapi Potong Dan kangkung (ipomoea aquatica) di Kelurahan Mugirejo Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda (Studi Kasus: Kelompok Tani Makmur)
Pengarang Habibah Ilmi - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI HAB a 2022
Subyek Integrasi, Ternak sapi-kangkung, penerimaan, penda
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agribisnis
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua