Detail Cantuman Kembali
ENDRI SETIAWAN - Personal Name

PELARANGAN PENGGUNAAN PRODUK HUAWEI DI AMERIKA SERIKAT BERDASARKAN UNDANG-UNDANG OTORITAS PERTAHANAN NASIONAL TAHUN 2019

Endri Setiawan, NIM 1502045019, Pelarangan Penggunaan Produk Huawei Berdasarkan Undang-undang Otoritas Pertahanan Nasional Tahun 2019. Di bawah bimbingan Ibu Yuniarti, S.IP., M.Si. selaku pembimbing I dan Bapak Tendy, S.Sos., M.Si selaku pembimbing II, Program Studi Ilmu Hubungan Internasional, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Mulawarman, 2022. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan alasan penerapan Undang-undang Otoritas Pertahanan Nasional Amerika Serikat 2019 pasal 899 terkait pelarangan penggunaan produk Huawei. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksplanatif dengan jenis data sekunder. Teknik analisis yang digunakan adalah kualitatif. Teori yang digunakan adalah teori Proteksionisme. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa pelarangan penggunaan produk Huawei tahun 2019, di Amerika Serikat berdasarkan Undang-undang Otoritas Pertahanan Nasional 2019 didasari tiga alasan. Alasan pertama yaitu keinginan Amerika Serikat memenangkan pasar 5G sebagai upaya untuk melindungi kerjasama-kerjasama Amerika Serikat dalam pengembangan 5G dan untuk mewujudkan komitmen Amerika Serikat sebagai pemimpin teknologi dunia. Alasan kedua adalah adanya dugaan dumping dan pelanggar HAM Huawei, yang dapat merusak nilai pasar domestik Amerika Serikat dan bertentangan dengan kepentingan nasional AS. Alasan ketiga adalah ketidak amanan produk Huawei karena banyaknya pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan Huawei mengenai hak kekayaan intelektual, kegiatan spionase maupun pelangaran perjanjian dagang yang menjadi alasan kuat diberlakukannya Undang-undang Otoritas Pertahanan Nasional Amerika Serikat tahun 2019.
Kata Kunci : UU Otoritas Pertahanan Nasional AS tahun 2019, Amerika Serikat, Huawei, Proteksionisme, Pelarangan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PELARANGAN PENGGUNAAN PRODUK HUAWEI DI AMERIKA SERIKAT BERDASARKAN UNDANG-UNDANG OTORITAS PERTAHANAN NASIONAL TAHUN 2019
Pengarang ENDRI SETIAWAN - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI END p 2022
Subyek UU Otoritas Pertahanan Nasional AS tahun 2019, Ame
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Hubungan Internasional
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua