Detail Cantuman Kembali
MARDIANA ARIYANI - Personal Name

UPAYA MEMOTIVASI DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI METODE BERVARIASI PADA SISWA KELAS IV SDN.025 PENAJAM

ABSTRAK
MARDIANA ARIYANI, 2010 Upaya Memotifasi Siswa Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPS Melalui Metode Bervariasi Pada Siswa Kelas IV SDN.025 Penajam, dibimbing Drs. H. Kusdar, M.Ag dan Dra. Hj. Mulyati Syam, M.Pd.”

Kata Kunci : Hasil Belajar, IPS, Metode Bervariasi.

Upaya peningkatan kualitas pendidikan di Indonesia tidak pernah berhenti. Berbagai terobosan baru terus dilakukan oleh pemerintah melalui Depdiknas. Upaya itu antara lain dalam pengelolaan sekolah, peningkatan sumber da tenaga pendidikan, pengembangan/penulisan materi ajar, serta pengembangan paradigma baru dengan metodologi pengajaran. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui peningkatan hasil belajar siswa setelah diterapkannya metode bervariasi dalam pembelajaran. Penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat untyk mengembangkan pembelajaran di sekolah agar siswa lebih aktif dan kreatif.
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak dua putaran. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu : rancangan, kegiatan/pelaksanaan, pengamatan/observasi, refleksi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN. 025 Penajam Paser Utara. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar.
Dari hasil analis didapatkan bahwa hasil belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II yaitu, siklus I nilai rata-rata 71%, sedangkan tingkat ketuntasan belajarnya 65% dan siklus II nilai rata-rata 84% sedangkan tingkat ketuntasan belajarnya 90%.
Simpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran dengan menggunakan metode bervariasi dapat berpengaruh positif terhadap hasil belajar dan motivasi belajar siswa kelas IV SDN.025 Penajam, serta metode pembelajaran ini dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pembelajaran IPS.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul UPAYA MEMOTIVASI DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS MELALUI METODE BERVARIASI PADA SISWA KELAS IV SDN.025 PENAJAM
Pengarang MARDIANA ARIYANI - Personal Name
No. Panggil
Subyek
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2010
Penerbit
Jurusan
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua