Detail Cantuman Kembali
Adithya Rizky Irawan - Personal Name

Uji Aktivitas Antimikroba Ekstrak Daun Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.)

Daun kelapa sawit (elaeis guineensis Jacq.) merupakan tumbuhan yang belum maksimal dimanfaatkan dalam bidang kesehatan. Umumnya senyawa yang memiliki manfaat dalam menyembuhkan penyakit berasal dari senyawa metabolit sekunder yaitu alkaloid, fenolik, flavanoid, saponin dan steroid. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui jumlah rendemen dari hasil proses ekstraksi dengan menggunakan metode maserasi, mengetahui senyawa metabolit sekunder apa saja yang terkandung dalam ekstrak etanol daun kelapa sawit dan mengetahui aktivitas antimikroba ekstrak etanol daun kelapa sawit (elaeis guineensis Jacq.) terhadap bakteri staphylococcus aureus, staphylococcus epidermidis, streptococcus mutans, pseudomonas aeruginosa, escherechia coli dan fungi yaitu candida albicans dengan melakukan variasi konsentrasi ekstrak etanol daun kelapa sawit 10%, 15%, 20%, dan 50%. Metode yang digunakan yaitu metode maserasi dengan pelarut etanol, pengujian metabolit sekunder dan pengujian antimikroba. Hasil yang didapatkan menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun kelapa sawit memiliki rendemen ekstrak sebesar 2,83%. Ekstrak etanol daun kelapa sawit mengandung senyawa metabolit sekunder yaitu alkaloid, steroid, dan flavanoid. Ekstrak etanol daun kelapa sawit memiliki aktivitas antimikroba terhadap bakteri staphylococcus aureus dan staphylocccus epidermidis.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Uji Aktivitas Antimikroba Ekstrak Daun Kelapa Sawit (Elaeis guineensis Jacq.)
Pengarang Adithya Rizky Irawan - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI ADI u 2022
Subyek Antimikroba, Daun kelapa sawit, Metabolit sekunder
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Farmasi
Jurusan Sarjana Farmasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua