Detail Cantuman Kembali
SITI HASANAH - Personal Name

Kearifan Lokal Masyarakat Bontang Kuala Dalam Pengelolaan Sumber Daya Alam Kelautan

Siti Hasanah, 2022 Kearifan Lokal Masyarakat Bontang Kuala Dalam Pengelolaan Sumber Daya Alam Kelautan. Penelitian ini dibimbing oleh Dr. Iya’ Setyasih, M.Pd selaku pembimbing I dan Yaskinul Anwar, S.Pd, M.Sc selaku pembimbing II.
Kota Bontang mempunyai beberapa kearifan lokal yang masih dipertahankan hingga saat ini. Salah satunya kearifan lokal yang ada di Bontang Kuala. Kearifan lokal masyarakat Bontang Kuala juga berkaitan erat dengan kehidupan masyarakat dan juga pengelolaan sumber daya alam kelautan. Hal tersebut dilakukan agar masyarakat tidak mengeksploitasi sumber daya alam secara berlebihan dan juga agar dapat melestarikan sumber daya alam untuk kehidupan yang akan datang. Oleh sebab itu, tujuan penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui bentuk kearifan lokal sebagai upaya pengelolaan sumber daya alam yang terdapat di Bontang Kuala, dan 2) menganalisa implementasi kearifan lokal dalam menjaga kelestarian. Pengumpulan data penelitian dilakukan dengan obeservasi lapangan, dan wawancara dan menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukan di Bontang Kuala mempunyai dua kearifan lokal yang masih dipertahankan hingga sekarang. Diantaranya pesta laut yang diselenggarakan agar masyarakat terhindar dari musibah dan juga sebagai bentuk rasa syukur atas sumber daya alam yang diberikan. Rumah panggong juga tak hanya sebagai tempat tinggal bagia masyarakat, melainkan tempat mengelola sumber daya alam seperti membersihkan, menyimpan, menjemur, dan menjual. Semua peraturan yang di terapkan harus dipatuhi baik masyarakat asli dan pendatang yang ada di Bontang Kuala, misal tidak menangkap ikan secara berlebihan. Masyarakat yang tidak mematuhi peraturan akan diberi teguran dari para tetangga dan juga dari sesepuh setempat. Bentuk implementasi yang diterapkan oleh masyarakat adalah dengan cara mematuhi peraturan yang sudah dibuat dan juga mengolah sumber daya alam secara tradisional untuk memenuhi kebutuhan hidup dan juga dijual sebagai oleh-oleh.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Kearifan Lokal Masyarakat Bontang Kuala Dalam Pengelolaan Sumber Daya Alam Kelautan
Pengarang SITI HASANAH - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI SIT k 2022
Subyek Kearifan Lokal, Masyarakat Bontang Kuala,
Pengelolaan Sumber Daya Alam Kelautan.
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Jurusan PENDIDIKAN GEOGRAFI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua