Detail Cantuman Kembali
Utari Alifia - Personal Name

GEOLOGI DAN ANALISIS DAERAH RAWAN BANJIR MENGGUNAKAN METODE AHP DI DESA PURWAJAYA KECAMATAN LOA JANAN KABUPATEN KUTAI KERTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Pada daerah Desa Purwajaya merupakan daerah penelitian yang belum pernah dilakukan analisis daerah rawan banjir. Pemetaan daerah rawan banjir merupakan salah satu cara pengendalian banjir secara non-struktural menggunakan bantuan Sistem Informasi Geografis (SIG), dengan menggunakan metode MCDM yaitu AHP (Analytic Hierarchy Process). Diharapkan dengan menggunakan analisis daerah rawan banjir ini dapat mengetahui faktor utama peneyabab banjir dan juga sebaran daerah rawan banjir di Desa Purwajaya. Penelitian ini dilakukan dengan mengambil data litologi dan geomorfologi di lapangan dengan luas kurang lebih 16 km. Dalam pengolahan analisis daerah rawan banjir digunakanresponden dari para ahli, data primer penggunaan lahan, satuan batuan, dan data curah hujanharian BMKG. Data Kemiringan lereng dan Jarak ke Sungai. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa lokasi penelitian terbagi dalam empat bentukasal yaitu bentuk asal Fluvial (Daratan Aluvial), bentuk asal Struktural (Perbukitan Sinklin dan Lembah Antiklin), bentuk asal Denudasional (Perbukitan Terkikis), bentuk asal Antropogenik. Satuan batuan pada daerah penelitian dari muda ketua yaitu Endapan Lempung, Satuan Batulempung Purwajaya, Satuan Batupasir kuarsa Purwajaya. Terdapat struktur geologi lipatan dan kekar. Hasil analisa semua parameter dibandingkan dan diberi bobot menggunakan metode Analytic Hierarchy Process (AHP) matriks Pairwise Comparison. Diperoleh nilai bobot untuk curah hujan adalah 0,4 penggunaan lahan 0,2 satuan batuan 0,15 Jarak ke sungai 0,14 dan Kemiringan 0,10. Adapun bobot perbandingan alternatif adalah dimana diperoleh hasil yaitu, Skenario 1 memiliki bobot 28%, Skenario 2 memiliki bobot 44%, dan Skenario 3 memiliki bobot 28%. Dimana dapat disimpulkan skenario 2 merupakan skenario paling dekat dengan daerah rawan banjir dasar. Kata kunci: Geologi, Daerah Rawan Banjir, AHP, Sistem Informasi Geografis.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul GEOLOGI DAN ANALISIS DAERAH RAWAN BANJIR MENGGUNAKAN METODE AHP DI DESA PURWAJAYA KECAMATAN LOA JANAN KABUPATEN KUTAI KERTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR
Pengarang Utari Alifia - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI UTA g 2022
Subyek Geologi, Daerah Rawan Banjir, AHP, Sistem Informas
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2022
Penerbit Fakultas Teknik
Jurusan Teknik Geologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua