Detail Cantuman Kembali
Nadya Musmiatin - Personal Name

Aplikasi Citra Penginderaan Jauh Untuk Monitoring Perubahan Penggunaan Lahan Sawah Dan Perkiraan Hasil Produksi Padi Di Kecamatan Tengggarong Seberang

NADYA MUSMIATIN. Aplikasi Citra Penginderaan Jauh Untuk Monitoring Perubahan Penggunaan Lahan Sawah Dan Perkiraan Hasil Produksi Padi Di Kecamatan Tenggarong Seberang. Fakultas Pertanian. Universitas Mulawarman. 2021. (dibawah bimbingan Surya Darma dan Fahrunsyah).
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui luasan sawah eksisting di Kecamatan Tenggarong Seberang tahun 2013 dan 2016, dan perubahan penggunaan lahannya, serta perkiraan produksi padi yang di hasilkan berdasarkan luas lahan sawah eksisiting dan luas panen tahun 2016 di Kecamatan Tenggarong Seberang.
Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret sampai bulan Mei 2020. Pengolahan data dan pengolahan citra dilakukan di Laboratorium Kartografi dan SIG, Fakultas Pertanian, Universitas Mulawarman. Groundcheck lapangan di laksanakan di 8 titik lokasi yang tersebar di Kecamatan Tenggarong Seberang. Alat yang digunakan untuk analisis SIG meliputi Laptop, Microsoft Office (Mc. Word, Mc. Excel 2010), camera, GPS Essentials, GPS Garmin 78s dan ArcGIS 10.3. Bahan yang digunakan meliputi Citra WorldView tahun 2013 dan Citra SPOT 6 tahun 2016. Metode interpretasi visual dan digitasi digunakan untuk mendeteksi perubahan penggunaan lahan sawah serta sawah eksisting dengan 8 (delapan) kunci interpretasi menurut Sutanto (1986) dan klasifikasi tutupan lahan skala 1:50.000 menurut Badan Standardisasi nasional (2014). Analisis perkiraan produksi padi dengan parameter luasan lahan sawah yang diperoleh melalui interpretasi citra satelit SPOT 6 Tahun 2016 dan data produktivitas Gabah Kering Giling (GKG) tahun 2016 .
Hasil interpretasi dan digitasi citra WorldView tahun 2013 terdapat lahan sawah seluas 3.468,24 ha. Interpretasi citra satelit SPOT 6 tahun 2016, lahan sawah 2013 mengalami perubahan menjadi penggunaan lain seluas 67,28 ha sehingga berkurang menjadi 3.400,96 ha, tetapi terdapat penambahan sawah baru diluar sawah tahun 2013 seluas 139,28 ha. Maka luas sawah eksisting tahun 2016 di Kecamatan Tenggarong Seberang 3.540.24 ha. Perubahan sawah 2013 seluas 67,28 ha menjadi penggunaan lain adalah kolam air tawar 3,25 ha (0,09%), bangunan non-pemukiman 0,63 ha (0,02%), semak 6,11 ha (0,18%), semak belukar 36,6 ha (1,06%), penambangan terbuka bukan sirtu 14,69 ha (0,42%), ladang/tegalan dengan palawija 3,17 ha (0,09%), lahan terbuka alami lain 2,83 ha (0,08%). Analisis hasil perhitungan perkiraan produksi padi berdasarkan luas lahan sawah eksisting tahun 2016 seluruhnya sebanyak 36.441,74 ton.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul Aplikasi Citra Penginderaan Jauh Untuk Monitoring Perubahan Penggunaan Lahan Sawah Dan Perkiraan Hasil Produksi Padi Di Kecamatan Tengggarong Seberang
Pengarang Nadya Musmiatin - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI NAD a 2021
Subyek Lahan Sawah, Penginderaan Jauh, Citra WorldView, C
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Pertanian
Jurusan Agroekoteknologi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua