Detail Cantuman Kembali
MUHAMMAD ADAM NAZUARI - Personal Name

STRATEGI POLITICAL BRANDING CALEG PEREMPUAN TERPILIH DI DPRD PROVINSI KALIMANTAN TIMUR DAPIL I SAMARINDA PERIODE 2019-2024

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Political Branding calon anggota legislatif perempuan terpilih di DPRD Provinsi Dapil Kalimantan Timur 1 Periode 2019-2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif sehingga menggunakan non-probability sampling. fokus penelitian adalah aktivitas atau usaha yang dilakukan dengan tujuan Political Branding menggunakan teori yang disampaikan oleh Wasesa (2011) yaitu meningkatkan Political Branding dalam lima tahap, antara lain inovasi, asosiasi merek, pembaruan, paradoksal, dan menyentuh masyarakat lewat pengalaman. Dalam hal ini produk politik oleh anggota legislatif terpilih DPRD Provinsi Kalimantan Timur Dapil 1 Samarinda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Keberadaan Political Branding sangat berpengaruh bagi para caleg perempuan pada pemilu 2019-2024 di kota Samarinda. dari hasil yang telah di lakukan oleh peneliti, kandidat dan partai yang di usungnya belum memiliki Political Branding yang kuat terbukti dari hasil wawancara yang telah di paparkan oleh narasumber yaitu Ibu Puji dan Ibu Nanda sehingga kandidat caleg perempuan 2019-2024 masih mengeluarkan dana yang cukup banyak dalam proses kampanye. aktifitas atau usaha yang dilakukan dengan tujuan Political Branding oleh caleg perempuan terpilih di DPRD Provinsi Kalimantan Timur Dapil 1 Branding politik kedua informan dapat dinilai berhasil karena dari hasil suara kedua informan memiliki jumlah suara yang besar terutama Ibu Puji. komunikasi tatap muka langsung adalah cara yang paling ampuh dalam mengambil hati dan mendapatkan kepercayaan dari masyarakat secara tulus dan ikhlas. Karena masyarakat cenderung memilih wakil rakyat yang pernah mereka temui dan mereka kenal. Namun harus disertai dengan cara-cara yang berbeda tidak semerta-merta berkampanye saja harus dimulai dengan perbincangan dan sesi Sharing. Kata kunci : political branding, caleg perempuan, DPRD Provinsi Dapil 1.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul STRATEGI POLITICAL BRANDING CALEG PEREMPUAN TERPILIH DI DPRD PROVINSI KALIMANTAN TIMUR DAPIL I SAMARINDA PERIODE 2019-2024
Pengarang MUHAMMAD ADAM NAZUARI - Personal Name
No. Panggil SKRIPSI MUH s 2021
Subyek political branding, caleg perempuan, DPRD Provinsi
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2021
Penerbit Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Ilmu Komunikasi
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua