Detail Cantuman Kembali
A’ING GUNG - Personal Name

PENGARUH UPAH MINIMUM DAN PENDIDIKAN SERTA TINGKAT INFLASI TERHADAP PENGANGGURAN TERBUKA DAN KEMISKINAN DI REGIONAL KALIMANTAN

Penelitian bertujuan untuk menjelaskan hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat baik langsung, tidak langsung, maupun secara keseluruhan. Sehingga, dapat mengetahui seberapa besar pengaruh dari upah minimum, pendidikan, serta tingkat inflasi terhadap pengangguran terbuka dan kemiskinan digunakan dua model. Model analisa adalah Analisis Jalur melalui program SPSS for windows versi 23.0. Penelitian berjenis data sekunder yang berasal dari beberapa Instansi Pemerintah dengan basis data panel-common effect (tahun 2014-2018), atau selama 5 kurun waktu di wilayah antar Provinsi (Kalimantan Barat, Tengah, Selatan, Timur, dan Utara) di Pulau Kalimantan. Temuan empiris dari studi menyatakan bahwa: (1) Upah minimum berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka, sementara pendidikan justru berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengangguran terbuka, sementara tingkat inflasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pengangguran terbuka; (2)Upah minimum berpengaruh negatif dan signifikan, tingkat inflasi justru berpengaruh positif dan signifikan, sedangkan tingkat inflasi (positif) dan pengangguran terbuka (negatif) sama-sama berpengaruh tidak signifikan terhadap Kemiskinan; serta (3) Upah minimum berpengaruh positif dan tidak signifikan, sedangkan pendidikan dan tingkat inflasi sama-sama berpengaruhnegatif dan tidak signifikan terhadap kemiskinan melalui pengangguran terbuka. Kata kunci : Upah minimum, Pendidikan, Tingkat inflasi, Pengangguran terbuka, Kemiskinan.

Ketersediaan

LOADING LIST...

Detail Information

Judul PENGARUH UPAH MINIMUM DAN PENDIDIKAN SERTA TINGKAT INFLASI TERHADAP PENGANGGURAN TERBUKA DAN KEMISKINAN DI REGIONAL KALIMANTAN
Pengarang A’ING GUNG - Personal Name
No. Panggil TESIS AIN p 2019
Subyek Upah minimum, Pendidikan, Tingkat inflasi, Pengang
Bahasa Indonesia
Tempat Terbit Universitas Mulawarman
Tahun Terbit 2019
Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Jurusan MAGISTER ILMU EKONOMI
Lampiran Berkas
LOADING LIST...

Informasi
DETAIL CANTUMAN
Kembali ke sebelumnya  
UPT. PERPUSTAKAAN UNMUL

DIGITAL LIBRARY


Jl. Kuaro Gunung Kelua