TINGKAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PEGAWAI DALAM KUALITAS PELAYANAN MASYARAKAT DI KANTOR KECAMATAN SUNGAI PINANG KOTA SAMARINDA
Faizal Nugraha, Skripsi mengenai Tingkat Pendidikan dan Pelatihan Pegawai Dalam Kualitas Pelayanan Masyarakat di Kantor Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda di bawah bimbingan Dr. Iman Surya, S.Sos., M.Si selaku pembimbing I dan Ibu Dr. Rita Kala Linggi, M.Si selaku pembimbing II. Sumber daya manusia merupakan faktor yang sangat penting dalam sebuah organisasi baik organisasi dalam skala besar maupun kecil. Pada organisasi berskala besar, sumber daya manusia dipandang sebagai unsur yang sangat menentukan dalam proses pengembangan usaha, peran sumber daya manusia menjadi semakin penting. Pegawai dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat, maka pegawai harus memiliki tingkat pendidikan yang tinggi sehingga ia memiliki kualitas dan mampu memberikan yang pelayanan masyarakat yang berkualitas. Berdasarkan kondisi tersebut dapat dipahami bahwa kepuasan masyarakat dapat dipengaruhi oleh tingkat kualitas pelayanan yang diberikan pegawai, sedangkan pelayanan yang diberikan pegawai dapat dipengaruhi oleh tingkat pendidikan pegawai tersebut. Berdasarkan permasalahan di atas maka penulis tertarik untuk mengadakan penelitian dengan judul “Tingkat Pendidikan dan Pelatihan Pegawai Dalam Kualitas Pelayanan Masyarakat di Kantor Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda”Penelitian ini dilaksanakan pada staff dan karyawan di kecamatan Sungai Pinang. Jenis Penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dari hasil penelitian yang dilakukan peneliti diperoleh kesimpulan bahwa Tingkat Pendidikan dan Pelatihan Pegawai dalam kualitas pelayanan masyarakat di kantor Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda terbukti mempunyai pengaruh yang dapat dilihat dari Dalam hal efisiensi pelayanan berdasarkan tingkat pendidikan ada upaya dari pejabat yang berwenang mengatur pembagian tugas, dan dapat diketahui dalam pembagian tugas tidak hanya mengacu berdasarkan tingkat pendidikan, di ketahui dari hasil wawancara di atas masa kerja juga menjadi salah satu faktor dalam pembagian tugas pegawai. Dalam hal efektifitas kinerja pegawai berdasarkan tingkat pendidikan di sesuaikan dengan kebutuhan intensitas kerja, dalam pembagian kuantitas pelayanan dapat di ketahui bahwa pembagian karyawan berdasarkan kebutuhan dan intensitas pekerjaan. Diketahui daya tanggap pegawai di kantor Kecamatan Sungai Pinang di pengaruhi dengan tingkat pendidikan mereka dan pengetahuan umum yang mereka kuasai. Kata Kunci : Tingkat Pendidikan, Pelatihan, Efisiensi, Efektifitas, Daya Tanggap.
Ketersediaan
Detail Information
Judul | TINGKAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PEGAWAI DALAM KUALITAS PELAYANAN MASYARAKAT DI KANTOR KECAMATAN SUNGAI PINANG KOTA SAMARINDA |
---|---|
Pengarang | FAIZAL NUGRAHA - Personal Name |
No. Panggil | SKRIPSI FAI t 2021 |
Subyek | Tingkat Pendidikan, Pelatihan, Efisiensi, Efektifi |
Bahasa | Indonesia |
Tempat Terbit | Universitas Mulawarman |
Tahun Terbit | 2021 |
Penerbit | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik |
Jurusan | ILMU PEMERINTAHAN |
Lampiran Berkas | LOADING LIST... |
DIGITAL LIBRARY